Suhatri Bur Santuni Anggota Porbi Padang Pariaman Korban Kecelakaan Lalu Lintas

Suhatri Bur Santuni Anggota Porbi Padang Pariaman Korban Kecelakaan Lalu Lintas

TOPSUMBAR – Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, didampingi oleh Ketua Harian Porbi Padang Pariaman, Aciak Kartono, menyerahkan santunan kepada dua anggota Porbi Padang Pariaman yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

Insiden tersebut terjadi ketika mereka sedang dalam perjalanan menuju acara buru babi. Salah satu korban mengalami luka serius di bagian kepala yang memerlukan 51 jahitan.

Suhatri Bur, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Porbi Padang Pariaman, menyatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan dan keberadaan Persatuan Buru Babi (Porbi) di Kabupaten Padangpariaman.

Bacaan Lainnya

Selama ini, Porbi telah berkontribusi besar dalam membantu para petani mengatasi ancaman hama yang merusak tanaman mereka.

“Kami datang untuk melihat langsung kondisi dua anggota Porbi Padang Pariaman yang mengalami musibah kecelakaan lalu lintas saat hendak menghadiri acara buru babi,” ujar Suhatri Bur pada Selasa, 4 Juni 2024.

Ia menambahkan bahwa perhatian ini juga menunjukkan solidaritas Porbi Padangpariaman terhadap anggotanya.
“Jika salah satu anggota mengalami musibah, semua anggota turut merasakan kesedihannya,” lanjutnya.

Dalam kunjungan tersebut, Suhatri Bur memberikan santunan kepada korban untuk membantu biaya pengobatan.

“Kami berharap kedua teman kita ini cepat sembuh dan bisa kembali menjalankan aktivitas seperti semula,” harapnya.

By Alin dan Marwis, dua anggota Porbi yang mengalami kecelakaan, mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah menjenguk mereka, terutama kepada Suhatri Bur dan Aciak Kartono yang datang bersama rombongan Porbi Padangpariaman.

“Kehadiran Ketua Umum bersama Ketua Harian dan rombongan Porbi sangat berarti bagi kami. Bantuan yang diberikan juga sangat bermanfaat untuk keperluan pengobatan,” ujar mereka.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait