Seribu Lebih Peserta Pawai Obor Malam Takbiran, Idul Adha 1445 H di Desa Muarokalaban

Seribu Lebih Peserta Pawai Obor Malam Takbiran, Idul Adha 1445 H di Desa Muarokalaban

TOPSUMBAR – Dikarenakan cuaca cukup bersahabat pada Minggu malam 16 Juni 2024, maka warga masyarakat sukses melaksanakan misi pawai obor malam takbiran Idul Adha 1445 H/2024.

Kegiatan rutin yang digelar 2 kali setiap tahunnya yakni pada momen menyambut Idul Fitri dan Idul Adha sudah mentradisi bagi ummat Islam yang ada di Desa Muarokalaban.

Misi ini di prakarsai oleh Kepala Desa Muarokalaban Yuriswan dan perangkat Desa,serta dipandu oleh pengurus Masjid Al-Falah dengan Ketuanya Sabaruddin dan sekretaris Yosef Bachtiar.

Sekitar seribu lebih peserta pawai obor yang ambil bagian, terdiri dari murid-murid MTQ, siswa-siswi SD,SLTP/SLTA, Majelis Taklim, Remaja Masjid, Pemangku Adat, Bundo kanduang dan unsur lainnya tampak khitmad dalam kebersamaan malam itu.

Start dari halaman Masjid Al-Falah menuju jalan Lintas Sumatera arah ke pintu kereta Sawah Teratak-Simpang Tiga BSI dan kembali lagi ke Al-Falah, dengan pengawalan oleh Linmas dan TNI/Polri, Forkopimca Silungkang kota Sawahlunto.

Beberapa door prize yang disiapkan oleh panitia pawai obor malam takbiran, membuat membludaknya peserta pada malam itu dan dari awal start selesai sholat Isya acara berjalan aman sukses dan kondusif.

Terkait bagi para peserta kurban pada tahun ini, 1445 H/2024, menurut Yosef Bachtiar di Desa Muarokalaban sebanyak 35 ekor sapi dan untuk se Kecamatan Silungkang total 87 ekor sapi.

Sementara itu 9 orang yang sudah melaksanakan jama’ah haji ke tanah suci.

(ROL)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait