Sawahlunto Raih Penghargaan Paralegal Justice Award dari Kemenkumham

Sawahlunto Raih Penghargaan Paralegal Justice Award dari Kemenkumham

TOPSUMBAR – Pemerintah Kota (Pemko) Sawahlunto kembali memperoleh penghargaan atas prestasinya dalam Penyelenggaraan Paralegal Justice (PJA).

Keberhasilan ini menunjukkan dukungan proaktif terhadap program tersebut di kota yang dikenal sebagai warisan budaya dunia.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Sawahlunto, Ambun Kadri, dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) pada Sabtu, 1 Juni 2024, di Hotel Bidakara, Jakarta.

Bacaan Lainnya

Paralegal Justice Award diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada kepala desa dan kepala kelurahan yang berhasil menyelesaikan sengketa di wilayah mereka secara damai (non-litigasi), menciptakan lingkungan yang tertib dan aman.

“Penghargaan ini adalah bukti nyata dari kerja keras dan komitmen kita semua untuk menciptakan lingkungan yang harmonis di Sawahlunto. Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penyelesaian sengketa secara damai dan berkelanjutan,” ujar Ambun.

Ia juga menambahkan, bahwasanya penghargaan ini menjadi motivasi bagi Pemko Sawahlunto untuk terus berinovasi dan memperkuat program-program yang mendukung keadilan dan ketertiban di masyarakat.

“Kami berterima kasih kepada Kemenkumham atas apresiasi ini dan kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi. Ini adalah hasil dari kerja sama yang baik antara pemerintah dan masyarakat,” tutupnya.

(ROL)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait