KPU RI Tetapkan 16 Calon Anggota DPD Sumbar Pada Pemungutan Suara Ulang 13 Juli 2024

TOPSUMBAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia menetapkan 16 calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) daerah pemilihan (Dapil) Sumatera Barat (Sumbar) yang akan dipilih pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) tanggal 13 Juli 2024 mendatang.

Dikutip dari laman resmi KPU RI, jdih.kpu.go.id, Minggu (23/6/2024), ke 16 calon yang ditetapkan tersebut merupakan keputusan KPU RI nomor 789 tahun 2024 tentang perubahan ketiga atas keputusan KPU nomor 1563 tahun 2023 tentang DCT anggota DPD dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Keputusan KPU RI ini tertanggal 21 Juni 2024 ditandatangani kerua KPU RI, Hasyim Asy’ari.

Dihimpun informasi, perubahan mendasar dari keputusan KPU RI nomor 789 tahun 2024 ini adalah terdaftarnya nama Irman Gusman dalam Daftar Calon Tetap (DCT) peserta PSU pileg DPD Sumbar 13 Juli 2024.

Keputusan KPU RI ini juga menindaklanjuti putusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada 10 Juni 2024 lalu yang memutuskan PSU Pileg DPD Sumbar dengan menyertakan nama Irman Gusman sebagai peserta.

Berikut 16 calon anggota DPD Sumbar yang akan dipilih pada PSU tanggal 13 Juli 2024 sesuai nomor urut yang ditetapkan KPU.

1. Abdul Aziz, S.P., M.M.
2.  Cerint Irraloza Tasya,  S. Ked.
3. Desrio Putra
4. Dirri Uzhzhu Lam, (Elok).
5. Hj. Emma Yohanna
6. Ir. H. Irwan Rahim, M. M.
7. Irman Gusman
8. H. Jelita Donal,  Lc.
9. Dra. Jhoni Afrizal DT. Hitam
10. H. Leonardy Harmainy,  DT. Bandaro Basa, S. IP., M. H.
11. Mevrizal,  S.H., M. H
12. H. Muslim M Yatim,  Lc., M.M
13. Nurkhalis, S. H.
14. Yonder WF Alvarent
15. Yong Hendri,  S. H., DT. Paduko Reno
16. Hj. Yuri Hadiah, S. H.

(AL)

Pos terkait