Hidangan “Nasi Badulang” Sambut Kunjungan Bupati Sijunjung Saat Peletakan Batu Pertama Pembangunan Tower

Hidangan Nasi Badulang Sambut Kunjungan Bupati Sijunjung Saat Peletakan Batu Pertama Pembangunan Tower

TOPSUMBAR – Masyarakat menyambut kedatangan Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si Sutan Gumilang dengan hidangan “Nasi Badulang” pada hari Minggu, 2 Juni 2024 di Nagari Koto Tuo, Kecamatan IV Nagari.

Kehadiran bupati bersama Ketua TP-PKK Ny. Riri Benny Dwifa adalah dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan tower telekomunikasi didaerah itu.

Diketahui, selama ini Nagari Koto Tuo termasuk daerah yang tidak ada sinyal (Blank Spot), akibat tidak adanya menara telekomunikasi dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTET).

Bacaan Lainnya

Kenyataan Blank Spot itu telah mengakibatkan komunikasi dua arah maupun lebih melalui Gadget jadi terganggu dan itulah yang dihadapi masyarakat selama bertahun-tahun.

“Alhamdulillah, berkat kolaborasi kita bersama dengan pemerintah pusat dan semua pihak terkait, terutama Anggota DPR-RI Bapak Andre Rosiade, hari ini kita lakukan peletakan batu pertama pembangunan tower,” ujar Bupati Benny memberi sambutan.

“Teknologi selalu memiliki dua dampak, positif maupun negatif, kita berharap melalui tower ini nantinya tidak terjadi produksi maupun penyebaran materi-materi hoaks yang dapat merusak persatuan dan kesatuan ditengah masyarakat,” lanjut Bupati Benny.

Bupati yang mengenakan baju kuning, pada kesempatan itu didampingi antara lain oleh manajer PT. Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG), Kadiskominfo David Rinaldo, SSTP, Kadis Pertanian Ir. Ronaldi, Kadisparpora Afrineldi, SH serta pejabat lainnya didampingi camat IV Nagari dan Forkopimca.

“Ini adalah harapan kami selama bertahun-tahun Pak dan selalu mencuat dalam berbagai pertemuan, Alhamdulillah impian kami berbuah manis, tiada kata yang bisa kami persembahkan selain ucapan terimakasih dari lubuk hati terdalam,” ungkap Pj. Wali Nagari Koto Tuo Heries, SH dalam sambutannya diawal acara.

“Kehadiran kami bersama seluruh unsur masyarakat dan ibuk-ibuk dengan hidangan Nasi Dulang hari ini adalah bentuk kebahagiaan yang tak terkira,” lanjut Heries, yang terkenal dekat dengan awak media.

(AG)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait