Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Terjun Bebas di Sijunjung

Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Terjun Bebas di Sijunjung

TOPSUMBAR – Harga cabai merah dan bawang merah di Pasar Inpres Muaro Sijunjung pada hari Jumat, 28 Juni 2024 mengalami penurunan.

Cabai merah yang selama ini berkisar antara Rp. 60.000,-/kg hingga Rp. 80.000,-/kg, tiba-tiba turun menjadi Rp. 50.000,-/kg.

Bawang merah yang telah lama bertahan di angka Rp. 40.000,-/kg, juga turun menjadi Rp. 22.000,-/kg.

Bacaan Lainnya

Disinyalir, cabai dan bawang asal luar daerah mulai masuk ke Sumbar, sehingga pasokan melimpah dan harga turun.

“Stok banyak kayaknya,” ungkap Della, seorang pembeli.

Berbeda dengan cabai merah dan bawang merah, harga pangan lainnya masih tetap.

Bawang putih Rp. 40.000,-/kg, cabai rawit hijau Rp. 60.000,-/kg, tomat Rp. 10.000,-/kg dan kentang Rp. 15.000,-/kg.

Minyak goreng kemasan sederhana Rp. 17.000,-/liter, minyak goreng curah Rp. 17.000,-/kg, gula pasir Rp. 18.000,-/kg dan terigu Rp. 14.000,-/kg.

Beras lokal juga tetap di Rp. 13.000,-/liter, daging ayam Rp. 55.000,-/ekor dan daging sapi Rp. 150.000,-/kg.

(AG)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait