2 Tahun Komunitas Sumur Bor Tangsi Gunung Sawahlunto, Terus Berbenah Bentuk Program Efektif untuk Kedepan

2 Tahun Komunitas Sumur Bor Tangsi Gunung Sawahlunto, Terus Berbenah Bentuk Program Efektif untuk Kedepan

TOPSUMBAR – Memasuki usia dua tahun, Komunitas Sumur Bor (SB) Tangsi Gunung di Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Lembah Segar, Kota Sawahlunto, mengadakan diskusi internal pada Sabtu, 25 Mei 2024.

Acara ini berlangsung di Home Stay OMA Tangsi Gunung dan dipimpin oleh Ketua SB, Hendro Kuswoyo.

Diskusi juga dihadiri oleh Juanis (Sekretaris SB) dan Rija (Bendahara), serta anggota lainnya untuk membahas aspirasi antara para perantau dan warga Tangsi Gunung.

Bacaan Lainnya

Dalam pertemuan tersebut, Fenti Arora, anggota komunitas dan tuan rumah Home Stay OMA, mengusulkan agar kegiatan kecil-kecilan lebih diupayakan secara mandiri tanpa selalu mengandalkan proposal bantuan kepada perantau.

“Segala yang bisa di handle di kampung lebih baik kita upayakan di sini saja,” harap Fenti.

Menyikapi hal tersebut, Juanis menjelaskan bahwa bahasa proposal memang merupakan inisiatif dari para perantau, khususnya yang berada di Pekanbaru, Riau. Namun, isu negatif mengenai proposal muncul karena beberapa anggota merasa terkotak-kotak dalam komunitas SB.

Darniat Trisna, seorang warga senior Tangsi Gunung yang kini tinggal di Kelurahan Saringan, tetap aktif dalam kegiatan SB dan membawa pesan dari para perantau.

Dirinya menyarankan agar dalam acara pulang bersama tidak hanya diisi dengan hiburan musik, tetapi juga kegiatan seperti open house, halal bihalal, dan bakti sosial.

Selama diskusi, disepakati bahwa Komunitas SB perlu memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) serta Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) untuk keberlanjutan organisasi.

Masalah iuran anggota masih menjadi pro dan kontra dan belum mencapai keputusan final.

Sementara itu Rina, Hel, Wati, dan Rija (Bendahara) menekankan pentingnya keterlibatan para perantau dalam segala bentuk komitmen SB.

Hal ini disepakati oleh Mping, Wati, dan mayoritas peserta rapat yang hadir di Home Stay OMA.

(ROL)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait