TOPSUMBAR – Sebanyak 112 Calon Jemaah Haji (CJH) dari Kota Solok berangkat ke Tanah Suci, bergabung dengan Kloter 14 Padang, untuk menunaikan ibadah Haji tahun 1445 H.
Mereka dilepas secara resmi oleh Wakil Walikota Solok, Ramadhani Kirana Putra, dari Masjid Agung Al Muhsinin Kota Solok menuju Embarkasi Padang pada Senin, 27 Mei 2024.
Dalam pelepasan ini, Wawako Ramadhani menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia haji, terutama Kementerian Agama Kota Solok, yang telah mempersiapkan dengan baik proses keberangkatan para calon jemaah haji.
Ia juga mendoakan agar para jemaah diberikan kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan ibadah haji mereka.
Rombongan CJH Kota Solok bergerak meninggalkan Kota Solok pada pukul 8.45 WIB dan tiba di Asrama Haji Embarkasi Padang sekitar pukul 12.00 WIB.
Mereka bergabung dengan CJH Kloter 14 lainnya dari Kabupaten Lima Puluh Kota dan Kota Padang.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solok, H. Mustafa, menginformasikan bahwa jumlah total Calon Jemaah Haji Kota Solok pada musim haji tahun 2024 adalah sebanyak 136 orang, yang diberangkatkan melalui tiga tahap pemberangkatan dengan Kloter berbeda.
Pemberangkatan pertama tergabung dalam Kloter 13 Padang, dilaksanakan pada 26 Mei 2024 dengan 2 orang CJH. Pemberangkatan kedua, yang terdiri dari 112 CJH, dilakukan pada 27 Mei 2024.
Sedangkan pemberangkatan ketiga akan dilaksanakan pada 28 Mei 2024 dengan 22 CJH.
Proses pemberangkatan jemaah haji dari Kota Solok ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan menuju pelaksanaan ibadah haji yang diawali dengan keberangkatan menuju Embarkasi Padang.
(GRA)