TOPSUMBAR – Pemerintah Kota (Pemko) Sawahlunto menyerahkan piagam penghargaan terhadap Desa/Kelurahan yang telah Lunas PBB dari 90-100 persen.
Penyerahan tersebut diberikan secara langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Sawahlunto, Zefnihan di Balaikota pada Senin, 22 April 2024.
“Selain menyerahkan penghargaan terhadap Desa/Kelurahan, kita juga melakukan Penyerahan Surat Pemberitahuan Pajak Terhutang (SPPT). Kemudian Daftar Himpunan Ketetapan dan Pembayaran (DHKP) Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan,” ujarnya.
Penghargaan tersebut diberikan Zefnihan kepada 12 Kepala Desa dan 1 Kelurahan yang telah berhasil lunas PBB 90 hingga 100 pesen.
Desa tersebut yakni, Desa Pasar Kubang, Talago Gunung,Lumindai, Sikalang, Balai Batu Sandaran (BBS) Lunto Timur, Rantih, Silungkang Oso.
Kemudian Salak, Kubang Tangah, Datar Mansiang, Silungkang Tigo dan satu Kelurahan yakni, Kelurahan Aur Mulyo.
“Bagi Desa/Keluahan yang telah lunas PBB 90 persen dengan ketetapan diatas 40 juta yakni, Desa Muarokalaban, Talawi Mudiak dan Desa Santur,” tutupnya.
(ROL)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.