Tim BPOM Padang Lakukan Pemeriksaan Makanan dan Minuman Takjil di Pasar Rakyat Kota Pariaman

Tim BPOM Padang Lakukan Pemeriksaan Makanan dan Minuman Takjil di Pasar Rakyat Kota Pariaman

TOPSUMBAR – Pj Wali Kota Pariaman, Roberia, menyambut kedatangan Tim BPOM Padang dalam kegiatan pemeriksaan makanan dan minuman takjil di dua pasar rakyat di Kota Pariaman pada Kamis sore, 28 Maret 2024.

Tim BPOM Padang mengunjungi Pasar Pabukoan di Pasar Rakyat Kota Pariaman dan Pasar Kuraitaji Kota Pariaman.
Mereka melakukan pembelian beberapa takjil dari pedagang sebagai sampel untuk pemeriksaan apakah makanan dan minuman yang dijual mengandung bahan kimia berbahaya atau tidak.

Selain Tim BPOM Padang, kegiatan ini juga dihadiri oleh Asisten I Pemko Pariaman, Yaminurizal, Kepala Disperindagkop dan UKM, Alyendra, Kepala Dinas Kesehatan, Nazifah, serta beberapa pejabat kepala bidang di lingkungan Pemko Pariaman.

Bacaan Lainnya

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait