TOPSUMBAR – Pj Wali Kota Payakumbuh, Jasman secara simbolis menyerahkan paket Ramadhan dari Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) di Kelurahan Payolansek, Kecamatan Payakumbuh Barat pada Jumat, 22 Maret 2024.
Turut hadir, Ketua Baznas Kota Payakumbuh, Edi Kusmana, Kabag Kesra Kota Payakumbuh, Efrizal, Camat Payakumbuh Barat, Ul Fakhri, dan Lurah Payolansek, Aldi Kristian.
“Saya hari ini menyalurkan infak dan sedekah berupa paket sembako kepada warga Kota Payakumbuh yang membutuhkan,” ucap Jasman.
Jasman menjelaskan bahwa total paket sembako yang di salurkan sebanyak 3600 paket dengan total nilai mencapai Rp 921 juta.
Setiap paket sembako berisi beras 10 kg, telur, dan minyak goreng kemasan 1 liter.
Bantuan ini akan di serahkan oleh pihak kelurahan sesuai dengan data warga yang memenuhi syarat sebagai mustahik zakat.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meringankan beban warga Kota Payakumbuh. Terutama dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok selama bulan suci Ramadhan ini,” tambahnya.
Jasman juga mengucapkan terima kasih kepada Baznas Kota Payakumbuh dan seluruh masyarakat yang telah memberikan zakat melalui Baznas.
Ia berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu, Ketua Baznas Kota Payakumbuh, Edi Kusmana, menyatakan bahwa penyaluran paket Ramadhan merupakan program rutin Baznas setiap tahunnya.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu para mustahik yang berada di Kota Payakumbuh.
“Kami berharap paket Ramadhan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para penerima. Ini adalah bentuk nyata dari kepedulian sosial dan pelaksanaan kepercayaan muzaki yang telah menyalurkan zakatnya,” pungkasnya.
(TON)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik linkĀ https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.