TOPSUMBAR – Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan, memimpin upacara pelantikan Kabag Log, Kasat Lantas, dan Kapolsek Koto Baru di Halaman Mapolres Dharmasraya.
Pelantikan tersebut berlangsung pada Sabtu sore, 16 Maret 2024 dan dihadiri oleh Waka Polres, Ketua Cabang Bhayangkari beserta pengurus.
Kemudian, para Kabag, Kasat, Kapolsek, Kasi, dan seluruh personel Polres Dharmasraya juga turut hadir.
Pengambilan Sumpah jabatan di pimpin langsung oleh Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan terima kasih kepada semua yang hadir dalam acara pelantikan dan serah terima jabatan.
Menurutnya, sertijab merupakan bagian dari mutasi jabatan ada di lingkungan Polda Sumatera Barat (Sumbar).
“Terima kasih kepada tamu undangan dan seluruh personel yang hadir. Terima kasih juga kepada pejabat lama yang telah mengabdikan diri, dan selamat kepada pejabat yang baru di lantik,” ujarnya.
“Semoga pejabat yang baru di lantik dapat menjalankan tugas dengan baik. Sertijab ini adalah bagian dari proses mutasi jabatan di lingkungan Polda Sumbar. Oleh karena itu, mari tingkatkan kinerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing, serta tetap jaga nama baik institusi Polri,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kapolres mengingatkan pentingnya menjalankan tugas dengan profesionalisme serta sesuai dengan tupoksi yang telah ditentukan.
“Setiap anggota di lingkungan Polda Sumbar, harus memiliki komitmen dalam mencari informasi, dan bertindaklah setelah mendapat arahan,” imbuhnya.
“Kepada Pejabat yang baru, mari perbaiki kinerja agar lebih baik lagi. Ini bertujuan agar kita dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri terutama di Polres Dharmasraya.
Beberapa pejabat yang dilantik dan serah terima jabatan yakni, AKP Hendri sebagai Kabag Log Polres Dharmasraya, AKP Zamrinaldi sebagai Kasatlantas Polres Dharmasraya.
Kemudian Iptu Rasfaizal, menggantikan AKP Hendriza Oktavianus, sebagai Kapolsek Koto Baru. Sementara, AKP Hendriza menjabat sebagai Kasubag Dalpers SDM Polres Dharmasraya.
Kegiatan tersebut berakhir dengan acara pamit kenal antara pejabat lama dan pejabat baru di Aula indoors Polres Dharmasraya.
(YAN)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik linkĀ https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.