Kapolda dan Wakapolda Sumbar Tinjau Kondisi Dapur Lapangan dan Pos Kesehatan di Pesisir Selatan

Kapolda dan Wakapolda Sumbar Tinjau Kondisi Dapur Lapangan dan Pos Kesehatan di Pesisir Selatan

TOPSUMBAR – Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH, didampingi Wakapolda, Brigjen Pol Gupuh Setiyono, S.Ik. MH, melakukan kunjungan ke Pesisir Selatan pada Kamis, 21 Maret 2024.

Kegiatan tersebut untuk meninjau dapur lapangan dan Pos Kesehatan yang dikelola oleh Polda Sumatera Barat untuk mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak oleh banjir bandang pada 8 Maret 2024 lalu.

Dapur lapangan tersebut, merupakan milik Satuan Brimob Polda Sumatera Barat, berlokasi di kantor Camat XI Koto Tarusan.

Bacaan Lainnya

Selain itu, terdapat juga mobil Watertreatment Satbrimob dan Biro Logistik yang turut membantu dalam penyaluran air bersih yang siap diminum.

Selanjutnya, Kapolda dan Wakapolda mengunjungi Pos Kesehatan yang dikelola oleh Bidang Kesehatan Kepolisian Daerah Sumatera Barat di markas Polsek Bayang.

Di sana, mereka melihat secara langsung proses pemeriksaan kesehatan dan pemberian pengobatan gratis kepada warga yang membutuhkan.

Tak hanya itu, Kapolda juga melakukan pengecekan kondisi Mapolsek, kantor Bhayangkari Polsek, dan Asrama Polsek Bayang yang terdampak banjir.

Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono, mengucapkan terima kasih kepada seluruh petugas yang telah berdedikasi selama penanganan bencana tersebut.

“Terima kasih kepada seluuh petugas yang telah berdedikasi selama ini. Semoga upaya kita semua akan menjadi ladang amal dan ibadah yang besar di mata Tuhan,” pungkasnya.

(RE)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik linkĀ https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait