Fakhriati Pimpin Apel Gabungan ASN, 95 Persen Masyarakat Padang Pariaman Dapat Jaminan Kesehatan

Fakhriati Pimpin Apel Gabungan ASN, 95 Persen Masyarakat Padang Pariaman Dapat Jaminan Kesehatan

TOPSUMBAR – Pemkab melalui Dinkes Padang Pariaman menggelar Apel Gabungan ASN yang di pimpin oleh Fakhriati, Asisten Administrasi Umum.

Apel gabungan berlangsung di Halaman Kantor Bupati, Kawasan IKK pada hari Senin, 4 Maret 2024.

Fakhriati bersama Dinkes Padang Pariaman dan OPD terkait terus berkomitmen dalam melaksanakan transformasi kesehatan sesuai arahan Kemenkes RI.

Bacaan Lainnya

Dalam amanatnya, Fakhriati mengatakan bahwa stunting adalah permasalahan serius di Kabupaten Padang Pariaman.

Menurutnya, kurangnya partisipasi masyarakat serta peran masyarakat dalam memperhatikan kesehatan masih sangat rendah.

Oleh karena itu, ia berkomitmen untuk mengadakan program inovasi guna menarik kepedulian masyarakat dalam meningkatkan kesehatan.

“Dalam capaian program kesehatan, kita perlu melakukan peningkatkan inovasi dalam mempromosikan kesehatan. Sehingga menciptakan masyarakat yang berperilaku sehat dan bersih,” ujarnya.

“Saya berharap seluruh ASN dapat bersama-sama dalam meningkatkan kesehatan di Padang Pariaman ini,” tambahnya.

Ia berkomitmen, pada tahun ini akan menargetkan Jaminan Kesehatan masyarakat di Kabupaten Padang Pariaman mencapai 95 persen.

“Mari bekerjasama mewujudkan Kabupaten Padang Pariaman sebagai daerah yang sehat dan masyarakat yang sejahtera,” pungkasnya.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait