TOPSUMBAR – Ketua DPRD Sumbar, Supardi, SH membuka Bimtek Sosial Ekonomi bagi Wanita Rawan Sosial Ekonomi (WRSE).
Bimtek tersebut berlangsung pada hari Minggu, 25 Februari 2024 di Hotel Mangkuto Kota Payakumbuh.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung pemberdayaan sosial dan ekonomi bagi Wanita Rawan Sosial Ekonomi, dan telah memasuki Angkatan II.
Menurut Supardi, WRSE yang seharusnya menjadi tulang rusuk keluarga, kini menjadi tulang punggung untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
Dalam pidatonya, ia berharap bahwa pelatihan tersebut dapat memberikan motivasi kepada para WRSE untuk berkembang dan menghasilkan inovasi dalam berusaha.
“Usia tidak menjadi penghalang untuk berfikir, berinovasi, bahkan bagi wanita lanjut usia. Kreativitas dalam memenuhi tuntutan ekonomi keluarga tetap dapat diwujudkan,” ujarnya.
Supardi menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya kaum wanita yang sering kali terpinggirkan dalam perekonomian.
“Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan akan lahir lebih banyak lagi perempuan tangguh yang mandiri secara ekonomi, memperkuat struktur keluarga, serta komunitas mereka,” tambahnya.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut mencerminkan komitmen pemerintah daerah dalam memberdayakan masyarakat. Serta menciptakan lingkungan inklusif dan berkelanjutan bagi seluruh lapisan masyarakat.
Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Provinsi Sumbar, Rumainur, turut menjelaskan mengenai kegiatan tersebut.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan langkah positif dalam meningkatkan kesadaran dan kemampuan wanita dalam menghadapi tantangan sosial dan ekonomi.
“Harapannya, peserta dapat mengembangkan potensi diri sebagai agen perubahan positif bagi masyarakat Kota Payakumbuh pada umumnya,” ujar Rumainur.
Kegiatan bimtek ini juga di hadiri oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, M. Sampurno, AKS, dan Sekretaris Dinas Sosial Kota Payakumbuh, Drs. B. Nasution.
(HT)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.