Revitalisasi Keuangan, DPRD Dharmasraya Fokus Bersihkan Data PBB-P2

Revitalisasi Keuangan, DPRD Dharmasraya Fokus Bersihkan Data PBB-P2

TOPSUMBAR – Panitia khusus (pansus) DPRD Kabupaten Dharmasraya menggelar kunjungan kerja di lokasi yang berbeda pada Jumat, 2 Februari 2024.

Hal ini berkaitan dengan verifikasi data Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) yang telah kedaluwarsa.

Langkah ini diambil sebagai tindak lanjut dari rencana penghapusan piutang PBB-P2 yang sudah tidak berlaku.

Bacaan Lainnya

Proses verifikasi dilakukan di beberapa kecamatan di Kabupaten Dharmasraya oleh tiga pansus DPRD yang beroperasi di tiga lokasi yang berbeda.

Pansus I mengadakan kegiatan di GPU Kecamatan Sitiung dengan dihadiri oleh Camat Pulau Punjung, Camat Sembilan Koto, dan Camat Sitiung, serta wali nagari di masing-masing kecamatan tersebut.

Pansus II melakukan verifikasi di Kantor Camat Padang Laweh dengan dihadiri oleh Camat Timpeh, Camat Padang Laweh, Camat Koto Salak, Camat Tiumang, dan wali nagari di masing-masing kecamatan.

Sementara itu, Pansus III menyelenggarakan kegiatan serupa di Kantor Wali Sungai Rumbai dengan dihadiri oleh Camat Koto Baru, Camat Sungai Rumbai, Camat Koto Besar, Camat Asam Jujuhan, dan wali nagari di masing-masing kecamatan tersebut.

Dalam pelaksanaan verifikasi data piutang PBB-P2 yang telah kedaluwarsa, Badan Keuangan Daerah Kabupaten Dharmasraya dan Inspektorat Kabupaten ikut serta hadir di setiap kecamatan.

(YAN)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait