TOPSUMBAR – Sekda Rida Ananda, membuka Musrenbang Kecamatan Payakumbuh Selatan, Senin, 5 Januari 2024.
Dalam sambutannya, Sekda Rida Ananda menekankan bahwa Kecamatan Payakumbuh Selatan telah menggambarkan dengan jelas prioritas kecamatan untuk tahun 2025.
Hal ini diharapkan dapat menjadi panduan yang fokus dalam merumuskan rencana pembangunan, sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
“Penting memilih program dan kegiatan mendesak dari banyak usulan yang diajukan.” ujarnya.
Ia juga menyoroti peran penting masyarakat dalam proses pembangunan, serta mengajak semua pihak untuk aktif berpartisipasi guna mencapai tujuan pembangunan bersama.
“Kebersamaan dan kepedulian terhadap pemeliharaan sarana dan prasarana yang sudah ada harus ditingkatkan.” ucapnya.
“Kita perlu memastikan infrastruktur yang telah dibangun dapat berfungsi dan memberikan manfaat maksimal dalam jangka waktu yang lebih panjang.” tambahnya.
Sekda Rida mengajak semua pihak untuk bersama-sama memanfaatkan, menjaga, dan memelihara sarana serta prasarana yang telah ada.
Ia berharap semangat gotong-royong yang sudah menjadi warisan budaya masyarakat dapat diperkuat.
Ia juga menyampaikan situasi darurat sampah yang dihadapi oleh Kota Payakumbuh setelah bencana longsor di TPA Regional pada 20 Desember 2023.
Diharapkan masyarakat dapat mematuhi instruksi Wali Kota Payakumbuh terkait penanganan sampah.
“Kita harus memilah sampah di rumah masing-masing, mengolah sampah organik menjadi kompos, dan tidak membuang sampah secara sembarangan.” ucapnya.
“Semoga upaya ini membawa perubahan positif bagi masyarakat dan menjadi bentuk ibadah kita semua.” tutupnya.
Acara tersebut turut dihadiri oleh anggota DPRD Kota Payakumbuh, para kepala OPD, Forkopimca Latina, lurah.
Serta Niniak Mamak, Bundo Kanduang, serta perwakilan pemuda dan tamu undangan lainnya juga turut hadir.
(TON)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.