Kisah Cinta Epik Bung Hatta, Menikahi Anak Mantan Kekasih dengan Selisih Usia 24 Tahun

Kisah Cinta Epik Bung Hatta, Menikahi Anak Mantan Kekasih dengan Selisih Usia 24 Tahun. (Foto : Dok. Istimewa)
Kisah Cinta Epik Bung Hatta, Menikahi Anak Mantan Kekasih dengan Selisih Usia 24 Tahun. (Foto : Dok. Istimewa)

TOPSUMBAR – Hai Topers, kalian pasti penasaran dengan kisah yang satu ini! Mari kita eksplor lebih dalam kisah cinta yang begitu unik dari salah satu proklamator tercinta, Bung Hatta.

Di balik perjuangannya untuk kemerdekaan Indonesia, terdapat janji yang mengikat hati Bung Hatta hingga akhir hayat.

Simak dengan seksama kisah pengorbanan dan cinta abadi yang akan membuat kalian tak bisa berhenti membacanya.

Bacaan Lainnya

Kisah Cinta Bung Hatta

Bung Hatta, bukan hanya seorang pejuang kemerdekaan, tetapi juga seorang pria dengan kisah cinta yang luar biasa.

Janji untuk tidak menikah sebelum Indonesia merdeka menjadi poin sentral dalam hidupnya.

Sebuah tekad yang membuatnya menolak lamaran seorang kekasih di masa itu.

Singkat cerita, setelh indonesia merdeka Rahmi, dan Bung Hatta bertemu di Rotterdam.

Meskipun Bung Karno juga tertarik pada Rahmi, ia membantu melamarkannya untuk Bung Hatta.

Rahmi, yang merupakan anak dari mantan kekasih Bung Hatta, yang pernah dia tolak cintanya demi cita-cita bangsa Indonesia.

Dijodohkan Oleh Ibunya

Keadaan menjadi semakin menarik ketika Ibu Ani Nurdin, ibu Rahmi yang sebelumnya ditolak oleh Bung Hatta, mendukung perjodohan antara Rahmi dan Bung Hatta.

Bung Karno turut membujuk Rahmi untuk menerima lamaran tersebut. Perbedaan usia seolah tak menjadi halangan bagi Bung Hatta dan Rahmi.

Pernikahan mereka pada 18 November 1945 di Megamendung, Bogor, ketika Bung Hatta berusia 43 tahun dan Rahmi 19 tahun, menjadi bukti bahwa cinta sejati tak mengenal batas usia.

Kisah cinta Bung Hatta membuktikan bahwa janji kemerdekaan dapat mengukir cinta abadi.

Pengorbanan dan tekadnya dalam mencapai cita-cita bangsa Indonesia tidak hanya terlihat dalam perjuangannya, tetapi juga dalam kisah cintanya yang penuh makna.

Semoga kisah ini telah berhasil membuat kita semua semakin terinspirasi. Jangan lewatkan kisah menarik lainnya dengan tetap terhubung bersama Topsumbar.

Terima kasih telah membaca

Sumber : Mulifa Chanel

(Fiyu)

Pos terkait