Kesiapan Maksimal, Wakil Walikota Solok Pimpin Apel Siaga Pemilu 2024

Kesiapan Maksimal, Wakil Walikota Solok Pimpin Apel Siaga Pemilu 2024

TOPSUMBAR – Dalam suasana penuh semangat, Wakil Walikota Solok, Dr. H. Ramadhani Kirana Putra, memimpin Apel Persiapan Pemilu tahun 2024 di Mako Satpol PP Kota Solok pada Senin, 12 Februari 2024.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, termasuk Kasat Pol PP, Sekretaris, Kepala Kesbangpol, dan Pejabat Eselon Jajaran Satpol PP Kota Solok.

Wawako mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada jajaran Satpol PP Kota Solok atas dedikasi, kerja keras, dan kecerdasan mereka dalam menjaga ketertiban.

Bacaan Lainnya

“Terima kasih kepada seluruh jajaran Satpol PP Kota Solok atas kerja keras kalian dalam menegakkan Perda di kota Solok. Kami sangat menghargai dedikasi dan pengabdian kalian,” ucapnya.

Menjelang pemilu, Wawako menekankan pentingnya kesiapan Satpol PP Kota Solok dalam menghadapi segala kemungkinan yang mungkin terjadi.

“Intensitas keamanan dan kebutuhan masyarakat semakin tinggi menjelang pemilihan umum. Kita harus siap siaga dengan segala kondisi yang mungkin terjadi di masyarakat,” lanjutnya.

Wawako mendorong soliditas, kekompakan, dan koordinasi sesama anggota Satpol PP serta lembaga vertikal seperti TNI, Polri, KPU, dan Bawaslu.

“Kerja sama antar lembaga sangat penting untuk menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu,” ujarnya.

Sebagai penutup, Wawako memberikan selamat kepada semua yang terlibat dalam Satgas ketertiban dan keamanan Pemilu tahun 2024.

“Semoga setiap kegiatan yang kita laksanakan, dari tahapan awal hingga selesai Pemilu ini, menjadi amal ibadah bagi kita semua,” pungkasnya.

(GRA)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait