TOPSUMBAR – Setelah menunaikan hak pilihnya, Gubernur Sumatera Barat, bersama jajaran Forkopimda Sumbar, melakukan peninjauan di sejumlah TPS di Kota Padang.
Dalam peninjauan tersebut, Gubernur menyampaikan kegembiraannya atas antusiasme masyarakat yang tinggi dalam Pemilu kali ini.
Ia juga berharap partisipasi pemilih pada Pemilu yang berlangsung hari ini 14 Februari 2024 dapat mencapai minimal 80 persen di Sumbar.
“Melihat tingginya antusiasme masyarakat pada pemilu tahun ini, kami rasa akan terjadi peningkatan jumlah pemilih,” ujarnya.
Selain itu, Ia turut memastikan penyelenggara Pemilu di setiap TPS telah siap menghadapi berbagai potensi gangguan yang mungkin terjadi selama proses Pemilu.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga kelancaran proses pemungutan suara, terutama dalam mengantisipasi gangguan cuaca seperti hujan.
Turut hadir dalam peninjauan tersebut Kapolda Sumbar, Danrem 032 Wbr, Kepala Kejati Sumbar, serta beberapa pejabat lainnya.
(adpsb/isq)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.