PJ. Wako Payakumbuh, Jasman Lakukan Sidak ke Sejumlah OPD, Evaluasi Kedisiplinan dan Kualitas Pelayanan

PJ. Wako Payakumbuh, Jasman Lakukan Sidak ke Sejumlah OPD, Evaluasi Kedisiplinan dan Kualitas Pelayanan

TOPSUMBAR – Selasa, 30 Januari 2024, Pj. Wako Payakumbuh, Jasman, melakukan sidak ke beberapa kantor OPD guna memastikan optimalnya pelayanan kepada masyarakat.

Sidak dimulai dari Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Payakumbuh dan dilanjutkan ke kantor Dinas Perhubungan.

“Hari ini, sidak dilakukan ke sejumlah OPD. Memastikan kehadiran ASN, dan senangnya, ASN disini sudah disiplin dengan kehadirannya.” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Selain memastikan kehadiran, Jasman juga berdiskusi dengan sejumlah ASN mengenai kegiatan yang sedang berlangsung dan yang akan dilaksanakan.

Selain itu, juga membahasa mengenai kendala-kendala yang dihadapi dalam mencapai target pekerjaan.

Pada kesempatan tersebut, Jasman juga memeriksa kelengkapan sarana dan prasarana di kantor OPD yang dikunjungi.

Di Kantor Kesbangpol, ditemukan beberapa kekurangan yang memerlukan perbaikan, termasuk Helpdesk Pemilu di Aula Kantor Kesbangpol.

Di Dinas Perhubungan, ditemukan kebutuhan akan alat tambahan untuk Uji KIR.

Pemenuhan kebutuhan alat Uji KIR ini diharapkan dapat meningkatkan akreditasi dari tingkat B menjadi tingkat A.

“Kami melihat bahwa masih banyak kekurangan di kantor OPD, dan perbaikan diperlukan.” ungkapnya.

“Hal ini dilakukan untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.” pungkasnya.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait