Wakil Walikota Resmi Buka Gebyar UMKM, Dorong Generasi Muda Jadi Entrepreneur

TOPSUMBAR – Gebyar UMKM yang diselenggarakan melalui pokir anggota DPRD Kota Padang, Elly Thrisyanti, berlangsung selama dua hari pada Jum’at dan Sabtu (1-2 Desember 2023), di Komplek Gando Permata RT 05/05 Koto Baru Nan XX Kecamatan Lubuak Begalung. Acara ini secara resmi dibuka oleh Wakil Walikota Padang, Ekos Albar.

Pada Jum’at 1 Desember 2023, Wakil Walikota Padang, Ekos Albar, menghadiri pembukaan Gebyar UMKM di Komplek Gando Permata RT 05/05 Koto Baru Nan XX Kecamatan Lubuak Begalung.

Dalam sambutannya, Ekos Albar menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Padang sedang aktif dalam memajukan produk UMKM melalui berbagai platform online yang kini semakin mudah diakses.

Bacaan Lainnya

Selain itu, Ekos Albar juga telah memperkenalkan dunia wirausaha berbasis teknologi digital kepada siswa-siswi SMP di Kota Padang beberapa waktu lalu.

Upaya ini diambil mengingat kemampuan teknologi yang sudah dimiliki oleh generasi muda. Dengan memperkenalkan tokoh-tokoh wirausaha muda yang sukses dalam memanfaatkan teknologi digital, diharapkan muncul generasi penerus yang kreatif dan mampu memasarkan produk-produk UMKM.

Ia menambahkan bahwa dengan adanya Gebyar UMKM ini, kita berharap produk-produk UMKM seperti bordiran, sulaman, dan cinderamata hasil kerajinan masyarakat dapat semakin dikenal, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional.

Ekos Albar menekankan bahwa kegiatan semacam Gebyar UMKM diharapkan dapat menjadi solusi untuk meningkatkan peluang investasi dan pariwisata di Kota Padang.

Elly Thrisyanti, anggota DPRD Kota Padang, menambahkan bahwa tujuan dari Gebyar UMKM adalah memberikan dukungan agar UMKM dapat menjadi tulang punggung utama dalam perekonomian Kota Padang.

Dengan intensitas kegiatan yang tinggi, ia berharap Pemerintah Kota Padang dan pihak terkait dapat memberikan dukungan pemasaran kepada produk-produk UMKM.

“Dalam Gebyar UMKM ini, kami melibatkan 34 UMKM dari Kecamatan Lubuak Begaluang. Kegiatan ini merupakan yang kedua kalinya setelah sukses tahun sebelumnya di Kelurahan Parak Laweh. Semoga kegiatan ini terus berlanjut, berkontribusi positif, dan mengangkat perekonomian Kota Padang yang sangat bergantung pada UMKM,” ungkap Elly Thrisyanti.

(Bim)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait