Pelantikan Bupati Pasaman, Sabar AS Bersiap Wujudkan Pembangunan Lebih Baik

TOPSUMBAR – Gubernur Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) secara resmi melantik Sabar AS, Wakil Bupati Pasaman, sebagai Bupati definitif.

Penunjukan ini disusul pengunduran diri Benny Utama, yang memilih mengikuti kontestasi Pemilu Legislatif 2024. Dalam upaya untuk mencapai target-target pembangunan yang masih tertunda, Gubernur berharap Bupati baru dapat memberikan kontribusi signifikan.

Gubernur menyatakan bahwa, sejalan dengan ketentuan perundang-undangan, ketika ada Kepala Daerah yang mengundurkan diri, Wakil Kepala Daerah secara otomatis akan menggantikannya.

Bacaan Lainnya

Kami berharap seluruh masyarakat Kabupaten Pasaman mendukung kepemimpinan Bupati yang baru dilantik hari ini.

Gubernur menjelaskan bahwa Sabar AS akan memimpin sebagai Bupati definitif selama satu tahun ke depan. Setelah itu, kepemimpinan akan dialihkan kepada Bupati dan Wakil Bupati baru hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang dijadwalkan pada akhir tahun mendatang.

Beliau menambahkan, walaupun tersisa setahun lagi, Bupati definitif baru tetap memiliki kewenangan penuh sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.

Namun, tanpa didampingi wakil bupati. Oleh karena itu, Bupati perlu bekerja ekstra dalam memimpin perangkat daerah, dan kami yakin tanggung jawab ini dapat dilaksanakan dengan baik.

Gubernur juga memberikan pesan kepada Bupati Sabar AS agar segera melaksanakan tugas dan merealisasikan target-target pembangunan yang telah ditetapkan, terutama mengingat sisa masa jabatan yang hanya satu tahun.

Beliau berpesan, lakukan koordinasi yang efektif dengan semua komponen masyarakat, Forkopimda, internal pemerintah daerah, lintas instansi, serta seluruh pemangku kepentingan yang ada. Bekerjalah dengan ikhlas, cerdas, kerja keras, dan kerja tuntas.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Mahyeldi juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati sebelumnya, Benny Utama, yang telah melaksanakan tugas sebagai Bupati Pasaman dengan baik serta memberikan kontribusi positif bagi kemajuan daerah secara keseluruhan.

“Terima kasih kepada Bapak Benny Utama, atas dedikasinya selama ini yang telah memberikan kemajuan bagi Pasaman dan Sumatera Barat. Semoga beliau terus memberikan kontribusi positif bagi daerah ini,” ucapnya.

(adpsb/nov)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait