TOPSUMBAR – Tragedi erupsi Gunung Marapi telah meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Sumatera Barat. Dikabarkan siang ini ada 11 pendaki ditemukan meninggal dunia.
Saat ini Tim SAR Padang terus melakukan evakuasi di lokasi.
Pada Senin, 4 Desember 2023, Kepala Kantor SAR Padang, Abdul Malik, memberikan informasi yang mendalam mengenai kondisi terkini pasca-erupsi Gunung Marapi pada Minggu, 3 Desember 2023.
Abdul Malik menyampaikan bahwa dari update data pukul 07.10 WIB, tim gabungan berhasil menemukan 3 orang selamat, namun juga menemukan 11 pendaki dalam keadaan meninggal dunia.
“Tim gabungan kembali menemukan 3 orang selamat dan 11 orang dalam keadaan meninggal dunia,” ungkapnya.
Abdul Malik menyatakan bahwa identitas 11 korban yang meninggal belum diketahui, dan tim masih dalam perjalanan menuju ke lokasi untuk melakukan evakuasi.
BACA JUGA: Update Terbaru Evakuasi Erupsi Marapi, 28 Pendaki Selamat, 47 Luka-luka
Tim SAR Padang berupaya membawa ke-11 korban tersebut ke bawah guna proses identifikasi lebih lanjut.