Dinas Kesehatan Kota Solok Maksimalkan Fungsi Posyandu Melalui Bimtek Pokjanal

TOPSUMBAR – Dinas Kesehatan Kota Solok terus berupaya meningkatkan peran Posyandu dengan menggelar Bimbingan Teknis Kelompok Kerja Operasional (Pokjanal) Posyandu di Aula Kecamatan Lubuk Sikarah pada Jumat (08/12/2023).

Kegiatan ini diadakan dengan tujuan utama untuk mengkoordinasikan upaya pembinaan yang bertujuan meningkatkan fungsi dan kinerja Posyandu.

Pembinaan ini dilaksanakan oleh unit atau kelompok pengelola Posyandu di Kelurahan, melalui mekanisme pembinaan berjenjang yang dilakukan oleh Pokjanal Posyandu di daerah.

Bacaan Lainnya

Niko Rianda Putra, SKM, MKM, Sub Koordinator Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Solok, membuka bimtek dan memberikan bimbingan kepada peserta yang hadir.

Niko menyampaikan bahwa pembinaan Posyandu melibatkan tiga aspek manajemen, yaitu aspek program, aspek kelembagaan, dan aspek personil atau sumber daya manusia pengelola Posyandu.

“Pokjanal memiliki peran krusial dalam meningkatkan derajat kesehatan di tingkat kelompok kerja.

Tugasnya mencakup perencanaan dan dokumentasi kegiatan di tingkat Kelurahan, Kota, hingga Provinsi,” ungkap Niko.

Niko menambahkan bahwa tugas Pokjanal mencakup pembuatan Surat Keputusan (SK) dan Tim Pokjanal di setiap Kecamatan, perencanaan kerja di tingkat Kecamatan, rencana pembinaan untuk setiap Posyandu di Kecamatan, serta evaluasi kinerja dan pembinaan kapasitas kader.

Bimtek diikuti oleh 30 peserta, yang terdiri dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Solok.

Juga dihadiri Ketua TP-PKK Kelurahan, dan para Kader Posyandu Kota Solok. Melalui kegiatan ini, diharapkan Posyandu dapat berperan lebih optimal dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat. (gra)

Pos terkait