Masakan ini memikat lidah dengan penggunaan rempah-rempah yang khas dan dimasak dalam suhu rendah dalam waktu lama dengan santan.
Bahkan, selebriti chef dunia, Gordon Ramsay, tertarik untuk belajar lebih lanjut tentang rendang langsung di Padang.
3. Nagari Pariangan, Desa Terindah di Dunia
Nagari Pariangan di Kabupaten Tanah Datar terkenal sebagai desa terindah di dunia.
Keindahan sawah yang menghijau, Masjid Tuo Minangkabau, Kuburan Panjang Datuak Tantejo Gurhano, Balai Saruang, Air Terjun Najun, dan Lasuang Gadang menjadi spot wisata yang memikat para pengunjung.
Tempat ini cocok untuk melepaskan kelelahan atau hanya menikmati pemandangan yang menenangkan.
4. Masjid Raya Sumatera Barat, Keindahan Arsitektur Terbaik
Masjid Raya Sumatera Barat, terletak di Kota Padang, menonjolkan keindahan arsitektur terbaik di dunia.