TOPSUMBAR – Sumatera Barat tidak hanya memikat dengan kekayaan budaya dan religi, tetapi juga menyajikan keindahan alam yang memukau, salah satunya adalah Air Terjun Proklamator.
Terletak di Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, tempat ini menawarkan pengalaman wisata alam yang unik dan menarik.
Ditemukan pada tahun 2020 oleh seorang mahasiswa pencinta alam dari Universitas Bung Hatta, air terjun ini dinamakan Proklamator untuk menghormati Mohammad Hatta,
Wakil Presiden pertama Republik Indonesia yang dijuluki sebagai Proklamator Kemerdekaan Indonesia.
Jika Topers merencanakan kunjungan ke Air Terjun Proklamator, berikut adalah beberapa tips yang dapat meningkatkan pengalaman wisata Topers:
1. Berkunjung pada Pagi Hari
Pengelola Air Terjun Proklamator, Erwin, menyarankan agar wisatawan mengunjungi tempat ini pada pagi hari.
Wisata ini buka setiap hari Senin hingga Minggu pukul 09.00 – 16.00 WIB.
Datang pada pagi hari tidak hanya memberikan suasana yang lebih sejuk, tetapi juga menghindari risiko keamanan karena tempat ini sengaja tidak dibuka sampai malam.