Jenis Tabungan BSI
Terdapat 2 jenis tabungan BSI yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, yaitu:
1. Tabungan BSI: Easy Mudharabah
Tabungan Easy Mudharabah merupakan jenis tabungan rupiah dari Bank BSI dengan akad Mudharabah Mutlaqah.
Tabungan BSI Easy mudharabah memberikan benefit berupa gratis biaya tarik tunai di seluruh ATM BSI dan seluruh ATM Mandiri.
Bebas biaya transaksi diseluruh EDC Mandiri dan seluruh EDC Bank Syariah Indonesia dan EDC jaringan Prima.
2. Tabungan BSI: Easy Wadiah
Tabungan BSI ‘Easy Wadiah’ adalah tabungan rupiah dengan akad Wadiah yad Dhamanah. Jenis tabungan BSI ‘Easy Wadiah’ bebas biaya administrasi/potongan bulanan.
Tabungan BSI Easy Wadiah memberikan benefit berupa gratis biaya tarik tunai di seluruh ATM BSI dan seluruh ATM Mandiri.
Bebas biaya transaksi diseluruh EDC Mandiri dan seluruh EDC Bank Syariah Indonesia dan EDC jaringan Prima.
Lantas apa perbedaan dari rekening Easy Mudharabah dengan Easy Wadiah?
Dilansir dari laman BSI, Easy Mudharabah adalah tabungan untuk investasi. Sementara itu, tabungan Easy Wadiah adalah rekening untuk penyimpanan dana atau menabung.
Meskipun keduanya berbeda fungsi, namun proses pembuatan kedua rekening ini sama mudahnya.
Nah, bagi Anda yang ingin membuat rekening baru BSI secara online, dapat menyimak cara mudahnya berikut ini.