Objek wisata bahari ini juga menyuguhkan potongan kayu bekas tebangan yang diletakkan tepat di tepian Laguna, menjadi spot foto yang menarik.
Tidak hanya itu, saat matahari terbenam, pengunjung akan dimanjakan dengan keindahan sunset yang langsung terhubung dengan Laut Tiku.
Hutan Pohon Kelapa dan Pemandangan Alamnya
Di seberang laguna, deretan pohon kelapa yang rimbun menambah keindahan panorama.
Ditambah lagi dengan pemandangan kawanan kerbau yang mandi di sore hari.
Semua ini menjadikan Laguna cantik ini sebagai destinasi piknik yang sempurna untuk keluarga.
Akses ke Laguna Tiku
Untuk mencapai Laguna Tiku, pengunjung bisa melewati jalan utama Padang Pariaman–Lubuk Basung.
Dengan jarak sekitar lebih dari 100 km dari Kota Padang, atau sekitar 2-3 jam berkendara, pengunjung bisa langsung menikmati keindahan destinasi ini
Meskipun potensinya besar sebagai objek wisata, namun belum ada fasilitas yang mendukung di sini.
Hal ini mungkin disebabkan kurangnya perhatian dari pemerintah setempat dan kurangnya investor yang berminat mengembangkan daerah ini.
Pesona Pantai Pasia Tiku
Selain Laguna Tiku, Kabupaten Agam juga memiliki keindahan lain, yaitu Pantai Pasia Tiku.
Pantai ini dikenal dengan pasir putihnya yang luas dan berbeda dengan pantai lainnya di daerah ini.
Terletak di Nagari Tiku Utara, Kecamatan Tanjung Mutiara, pantai ini hanya berjarak sekitar lima belas menit berkendaraan dari kantor pemerintahan Kabupaten Agam.