TOPSUMBAR – Pernah mendengar tentang tempat menarik di Sumatera Barat bernama Nagari Rambatan?
Di sana, tidak hanya pemandangan alam yang memukau, tapi ada juga cerita misterius yang pasti bikin Topers penasaran.
Apalagi buat Topers yang suka dengan kisah-kisah seru dan misterius, ini dia kisah yang wajib kamu tahu!
BACA JUGA : 10 Makhluk Tak Kasat Mata yang Dipercayai Masyarakat Sumatera Barat
Antu Bisiak, Makhluk Misterius Penjaga Jalan Kampuang Rabu
Jadi, ceritanya di Jalan Kampuang Rabu, ada sosok misterius yang dikenal dengan nama Antu Bisiak.
Bukan sembarang makhluk halus, lho. Antu Bisiak punya ‘kebiasaan’ unik.
Kalau Topers, atau siapa pun, berani melintas sendirian di jalan itu saat malam hari, Antu Bisiak suka main-main.
Cara mainnya?
Topers bisa merasa digelitik di telapak kaki dan akan mendengar bisikan “samo wak, samo wak, samo wak”.
yang kalau diartikan berarti “temani aku”. Seru dan menegangkan, bukan?
Pohon Beringin Tua, Markas Antu Bisiak yang Legendaris
Tapi, tunggu dulu! Ada hal yang bikin cerita ini makin menarik.
Ada pohon beringin tua yang legendaris di tepi lapangan sepak bola Nagari Rambatan.
Katanya, pohon itu jadi ‘markas’ Antu Bisiak.
Jadi, kalau Topers sudah lewat batas pohon tersebut, bisikan misterius itu akan berhenti. Makanya pohon itu jadi begitu legendaris di sana.
Banyak cerita tentang upaya menebang pohon itu, tapi selalu saja ada rintangan aneh.
Ada yang tiba-tiba alatnya rusak, hujan deras datang tanpa peringatan, bahkan ada warga yang jadi sakit setelah berusaha menebangnya.