Syarat dan Ketentuan KUR BNI 2023
Pertama, debitur bisa perorangan atau perusahaan dengan pendapatan tetap. Bahkan, TKI (Tenaga Kerja Indonesia) juga masuk dalam daftar tersebut.
Selain itu, pekerja yang di-PHK (penghentian darurat) yang ingin memulai usaha tetapi kekurangan modal atau agunan yang cukup dapat mengajukan pinjaman KUR BNI.
Kedua, persyaratan lainnya adalah izin usaha mikro dan kecil (IUMK) yang dikeluarkan oleh pemerintah daerah atau surat keterangan daerah setempat yang masih berlaku sesuai ketentuan BNI.
Ketiga, pastikan riwayat kredit atau hutang sebelumnya tergolong lancar atau tidak mengunggak selama 6 bulan lebih sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.
Keempat, usia peminjam bisa mulai dari 21 tahun atau sudah menikah. Bahkan, BNI tidak mensyaratkan NPWP hingga agunan atau jaminan untuk digadaikan.
Kelima, peminjam tidak menerima bantuan KUR dari bank lain. Sementara untuk cara pengajuan, bisa dilakukan dengan dua metode yaitu secara online dan offline. Berikut penjabarannya di bawah ini:
Baca juga: 6 Jenis Pinjaman BNI dari KUR Hingga Kredit Rumah Rp5 Miliar, Simak Penjabaran Lengkapnya
Cara Ajukan KUR BNI 2023
Langkahnya ada dua, offline dengan cara langsung ke bank BNI terdekat, kemudian bawa semua persyaratan di atas dan tunggu pembayaran disetujui.
Langkah kedua adalah menggunakan tautan https://eform.bni.co.id/BNI_eForm/disclaimer, ajukan pinjaman dan tunggu persetujuan diterima sesuai persyaratan produk hanya dengan mencentang aturan terkait.
Kemudian klik Berikutnya dan masukkan detail informasi data dirimu, selesaikan prosesnya dengan memasukkan kode Chapta dan tunggu beberapa saat sampai bank menyetujui aplikasi yang diajukan.
KUR BNI 2023
Seperti yang diketahui, bahwa KUR merupakan salah satu program pemerintah yang menggandeng beberapa bank di Indonesia dan mengajak untuk menyalurkan pinjaman pada masyarakat.
Pinjaman tersebut bertujuan untuk memberi kemudahan kepada para nasabah yang ingin berusaha melebarkan sayap bisnisnya, asalkan prosesnya sesuai aturan yang telah ditetapkan BNI.
Tujuan KUR BNI 2023 adalah untuk usaha produktif di sektor usaha pertanian, perikanan, industri pengolahan, perdagangan serta jasa-jasa yang diatur dalam ketentuan Pemerintah terkait KUR.
Keberadaan KUR memberi banyak kemudahan, seperti Suku Bunga maksimal sebesar 6% (enam persen) efektif anuitas per tahun dengan jangka waktu cicilan hingga 5 tahun.
Informasi terkait produk dan biaya KUR BNI tersebut tidak menerapkan biaya provisi, namun ada biaya administrasi maksimal Rp150.000 dan denda tunggakan sebesar 5% per tahun.
Itulah informasi terkait tabel angsuran, syarat dan ketentuan serta cara pengajuan KUR BNI 2023 hingga simulasi pinjamannya berdasarkan rangkuman Topsumbar pada artikel ini. (*)
Jika kamu ingin mendapatkan DANA Kaget setiap harinya, silakan bergabung di Grup Telegram DANA Kaget.