Syarat dan Cara Pinjam Uang Rp300.000 sampai Rp1 Juta di Aplikasi E-Wallet DANA Dompet Digital

Syarat dan Cara Pinjam Uang Rp300.000 sampai Rp1 Juta lewat Aplikasi E-Wallet DANA Dompet Digital
Syarat dan Cara Pinjam Uang Rp300.000 sampai Rp1 Juta di Aplikasi E-Wallet DANA Dompet Digital (ilustrasi: Topsumbar.co.id)

Topsumbar – Dalam artikel ini terdapat syarat dan cara pinjam uang di aplikasi dompet digital (e-wallet) DANA yang mudah dan gampang dilakukan.

Pengguna yang sedang membutuhkan uang tunai bisa mengecek cara mengajukan pinjaman uang Rp 300.000 sampai Rp1 juta di aplikasi e-wallet DANA Dompet Digital.

Seperti yang kita ketahui DANA adalah e-wallet (dompet digital) Indonesia yang didesain untuk menjadikan setiap transaksi digital dapat berjalan dengan cepat, praktis dan tetap terjamin keamanannya.

Bacaan Lainnya

Lewat aplikasi yang dikembangkan oleh developer PT Espay Debit Indonesia Koe, DANA menjadi pilihan populer dikalangan masyarakat Indonesia untuk bertransaksi online.

DANA Dompet Digital tersedia di Play Store dan telah didownload hingga lebih dari 100 juta unduhan dan mendapatkan 4,47 juta ulasan dari pengguna.

DANA juga menyediakan fitur pinjaman untuk penggunanya dengan batas maksimal Rp 40 juta tergantung besarnya saldo dan kelayakan calon peminjam.

Karena sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), menyimpan uang digital, bertansaksi dan meminjam uang menggunakan aplikasi DANA sudah terjamin aman.

Nah apa saja persyaratan dan cara mengajukan pinjaman di Aplikasi E-Wallet DANA Dompet Digital?

Untuk mendapatkan pinjaman, pengguna DANA harus tahu persyaratan pinjam uang di aplikasi DANA, cara daftar akun premium, hingga proses pengajuan pinjaman tunai.

Maka dari itu, mari simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Persyaratan Pinjam Uang di DANA Dompet Digital

Untuk bisa mendapatkan pinjaman di aplikasi e-wallet DANA, akun pengguna sebelumnya harus terdaftar sebagai DANA Premium. Selain itu, pengguna juga harus menyiapkan KTP untuk mengaktifkannya.

Berikut adalah persyaratan untuk upgrade akun menjadi DANA Premium adalah sebagai berikut:

  • Memiliki Akun DANA yang sudah terdaftar;
  • Memiliki e-KTP;
  • Berusia 17 tahun ke atas;
  • Melakukan verifikasi akun DANA Premium

Selanjutnya, mari simak cara upgrade akun DANA menjadi Pemium dengan langkah-langkah berikut ini.

Pos terkait