TOPSUMBAR – Darak Badarak adalah Sanggar seni asal kota Pariaman, Sumatera Barat yang telah berhasil mencuri perhatian sejak mereka tampil di ajang pencarian bakat Indonesia’s Got Talent 2023. Sanggar tersebut dipimpin oleh Ribut Anton Sujarwo bersama 13 orang anggota lainnya.
Mereka menampilkan pertunjukkan yang sangat epik dengan memainkan sejumlah alat musik tradisonal seperti Tambua, Talempong, Tansa, Drum, Gitar Elektronik dan Bass.
Disetiap penampilan Darak Badarak selalu berhasil membuat para juri terpukau dengan instrumen musiknya yang tradisional Randai tetapi tetap kekinian sesuai dengan zamannya.
Darak badarak berhasil masuk dalam 10 kontestan terbaik, setiap penampilannya selalu memadukan musik tradisional dengan musik modern ditambah aksi hip hop yang membuat para juri kagum dam mengapresiasi penampilannya.
Mereka membawa konsep kontenporer dengan tidak meninggalkan unsur tradisional minang (Hip Hop X Tradisional).
Dikutip dari video yang beredar Ribut Anton Sujarwo menyatakan tujuan ia dan tim masuk ke IGT salah satunya ialah untuk menarik perhatian salah satu juri yaitu Reza Arap.
Ia sangat ingin Reza Arap dan Band nya yang bernama Weird Genius berkolaborasi dengan Darak Badarak untuk menciptakan karya yang bisa dinikmati semua orang.
Performa Darak Badarak di babak Road To Final sangat energik dan memukau, diawali dengan tiupan Saluang diiringi tari Randai yang membuatnya mendapat Applause meriah dari penonton.
Membawakan lagu berjudul Siteba, Lapai, Khatib, Minang ciptaan Tomy Bollin, Judul dan lirik lagu tersebut merupakan nama-nama jalan yang ada di kota Padang yang diadopsi menjadi sebuah karya.
Lagu ini menceritakan tentang angkot Padang viral, yang mana angkot ini identik dengan musik yang keras dan ugal-ugalan serta angkot yang penuh dengan pernak pernik seperti Karpet, Tv, Speaker dan Lampu yang berwarna-warni saat malam hari.
Perjuangan seniman tradisonal Pariaman untuk mengejar impian tidaklah mudah, mereka berangkat dari Pariaman ke Bandara Internasional Mnangkabau (BIM) menggunakan mobil pickup dengan uang pribadi dan biaya hidup selama di Jakarta juga menggunakan uang pribadi.
Selain itu, Ribut juga menyayangkan aksi salah satu sekolah yang mengancam akan mengeluarkan murid mereka yang tergabung dalam Darak Badarak
Dikutip dari HarianHaluan.com, Ribut selaku pimpinan Darak Badarak menuturkan
“Kami disini berjuang sebagai perwakilan Sumbar, saya kesini juga tidak berangkat begitu saja, saya juga sudah minta izin dengan menyurati pihak sekolah dan semua pihak yang dirasa perlu disurati untuk minta izin, saya hanya minta, beri anak-anak ini kesemnpatan, hanya itu,” ujarnya
Nampak Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy meminta dukungan masyarakat Sumbar untuk mendukung Darak Badarak di Indonesia’s Got Talent 2023.
Sebagai masyarakat Sumbar tentu kita harus terus mendukung Darak Badarak dan memberikan Vote agar mereka menang dan mengharumkan nama Sumatera Barat di Kancah Nasional maupun Internasional.
Nah Toppers, jangan lupa dukung dan kirimkan Vote kamu untuk Darak Badarak ya.
Minangkan Indonesia ! (MHF)