Topsumbar – Inilah update informasi terbaru tentang 8 Bantuan Sosial (Bansos) yang cair bulan Juli 2023. Alhamdulillah, bagi Anda penerima bantuan PKH, BPNT, PIP Kemdikbud dan bantuan lainnya, dapat menyimak informasi penting berikut ini.
Menurut UU nomor 14 Tahun 2019, Bantuan Sosial merupakan bantuan berupa barang, uang atau jasa kepada individu, keluarga, kelompok atau masyarakat yang kurang mampu, tidak mampu atau rentan terhadap risiko sosial.
Program Program Bansos untuk Rakyat mencakup Program Indonesia Pintar (PIP), Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS), Program Keluarga Harapan (PKH), & Bansos Rastra/ Bantuan Pangan Non Tunai, dll.
Perluasan program bantuan sosial merupakan komitmen pemerintah untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan.
Dan tentunya, pada bulan Juli 2023 ini merupakan momen pencairan dana bantuan dari pemerintah memang ditunggu oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Apalagi, pada bulan ini banyak bantuan sosial dari pemerintah yang memasuki tahapan baru.
Topsumbar telah merangkum 8 bansos dari pemerintah yang cair pada bulan Juli 2023, dari berbagai sumber, Selasa (11/07/2023).
Baca juga: Info BLT Juli 2023, Lihat Penerima Bansos PKH Tahap 3 di Cekbansos.kemensos.go.id
Berikut adalah daftar bansos resmi dari pemerintah yang dicairkan pada bulan Juli 2023:
1. PKH (Program Keluarga Harapan) Tahap 3
Bantuan pertama yang resmi akan dicairkan pada bulan Juli 2023 adalah bantuan PKH tahap yang ketiga.
Dalam satu KK, penerima bantuan PKH harus terdiri minimal ada dua komponen agar bisa mendapatkan bantuan tersebut.
Adapun 3 komponen PKH yang dimaksud sebagai salah satu persyaratannya adalah :
– Komponen pendidikan meliputi SD, SMP, SMA,
– Komponen kesehatan meliputi anak usia dini dan ibu hamil,
– Komponen kesejahteraan sosial meliputi penyandang disabilitas dan lanjut usia (70 tahun ke-atas).
Bantuan PKH tahap 3 pada bulan Juli 2023 telah disalurkan melalui beberapa bank, yaitu Bank BRI, BNI, dan Mandiri untuk beberapa wilayah Indonesia, seperti Sumatera selatan, Lampung, dan sekitarnya.
Selain itu, informasi KPM juga dapat menunggu update informasi bantuan PKH Tahap 3 yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia.
2. BLT Dana Desa / BLT Kemiskinan Ekstrem (Tahap 3)
Selanjutnya, bansos yang cair pada bulan Juli 2023 adalah BLT Dana Desa tahap 3 atau saat ini dinamai dengan BLT Kemiskinan Ekstrem.
Besaran bantuan BLT Miskin Ekstrem masih sama dengan bantuan BLT Dana Desa.