Top Sumbar | Tarian yang dibawakan penuh meriah dengan menyuguhkan carano yang berisi sirih, pinang, dan isian lainnya, menjadi daya tarik utama di Provinsi Sumatera Barat. Perpaduan bunyi talempong dan saluang menjadikan suasana penyambutan penuh haru, dengan gerakan lincah dari penari.
Tari Pasambahan memiliki nilai budaya yang tinggi, dimana biasanya dilakukan dalam acara adat seperti pernikahan, penyambutan tamu penting, dan upacara adat lainnya. Tari Pasambahan memiliki gerakan yang indah dan elegan serta diiringi oleh musik tradisional yang khas.
Tari Pasambahan biasanya dimainkan oleh sekelompok penari yang terdiri dari laki-laki dan perempuan untuk menyambut tamu yang datang. Selain gerakan tariannya yang indah, Tari Pasambahan juga memiliki kostum yang khas.
Biasanya, para penari laki-laki mengenakan baju kurung dengan kain sarung dan songket, sedangkan para penari perempuan mengenakan baju kurung dengan kain songket yang dihiasi dengan berbagai hiasan seperti manik-manik dengan warna dan ciri khas dari Minangkabau.
Tarian tradisional ini mampu menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Sumatera Barat menyaksikan keindahan gerak dan perpaduan musiknya. Lenggok yang indah dari penari, menjadikan orang tergugah menikmati tarian ini.
(Una)