15 Kelompok Seni di Padang Ambil Bagian Dalam Panggung Apresiasi Seni 2023

Topsumbar – Sebanyak 15 kelompok seni di Kota Padang mengambil bagian dalam acara panggung apresiasi seni tahun 2023. Direncanakan kegiatan ini berlangsung di dua tempat yaitu di komplek perumahan mega permain 1 tahap 2 kelurahan Padang Sarai Koto Tangah dan Taman Budaya Sumbar pada Sabtu dan Minggu tanggal 15 – 16 Juli 2023.

Menurut Rizal Tanjung selaku kurator dari kegiatan, ke-15 kelompok tersebut sudah diusulkan oleh Hidayat selaku anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat di Komisi lima yang sekaligus ketua fraksi Gerindra DPRD Sumbar sejak tahun 2022 ke Taman Budaya Sumbar di awal tahun 2023 telah dikurasi oleh lima orang kurator.

“Ke-15 kelompok ini dikurasi sejak enam bulan yang lalu bersama lima orang kurator. Ke-15 kelompok terdiri dari berbagai genre kesenian, mulai dari seni musik tradisi, randai, tari tradisi, gamaik, musik kreasi, lukis dan teater modern,” terang Rizal Tanjung yang juga seniman dan Ketua Kelompok media tradisional kota padang.

Bacaan Lainnya

S Metron yang juga salah seorang kurator, menambahkan, komunitas atau kelompok yang dikurasi, dilakukan pembinaan dengan cara mengunjungi ke tempat latihan komunitas masing-masing oleh UPTD Taman Budaya bersama Hidayat selaku penggagas kegiatan melalui pokok-pokok pikiran dan kurator.

“Semua komunitas dan kelompok yang ambil bagian pada even ini dilakukan proses dan seleksi yang ketat sehingga mereka layak dinyatakan tampil dalam program ini. Kita akan melihat berbagai jenis karya seni dari para komunitas dan kelompok seni di Padang dalam satu even,” terang S Metron yang saat ini sebagai penulis, produser dan penggiat seni kreatif.

Sementar itu, Kepala Taman Budaya Sumbar, Supriyadi menambahkan, kegiatan pangung apresiasi seni 2023 ini merupakan program yang diusulkan oleh Hidayat anggota DPRD Sumbar fraksi Gerindra melalui pokir pada tahun 2022 dan direalisasikan pada tahun anggaran 2023 dilaksanakan oleh UPTD Taman Budaya.

“Kami selaku OPD teknis di Taman Budaya, mengucapkan terima kasih banyak dengan program ini ditempatkan di UPTD kami, dan tentu saja makin meningkatkan apresiasi kepada para seniman dan komunitas seni di Sumatera Barat,” kata Kepala UPTD Taman Budaya Sumbar.

Dirinya juga mengajak seluruh masyarakat Sumbar untuk menyaksikan program yang dibuka pada hari Sabtu tanggal 15 Juli 2023 di Taman Budaya, dilanjutkan pada Minggu tangggal 16 Juli 2023 di komplek Mega Permai 1 tahap 2 kelurahan Padang Sarai Koto Tangah.

Hidayat, anggota Komisi lima dan Ketua fraksi Gerindra mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh komunitas yang terlibat telah menyiapkan diri untuk ambil bagian dalam kegiatan ini. Kami berharap ke-15 kelompok tampil dengan apik pada Sabtu dan Minggu tanggal 15-16 Juli 2023.

Hidayat menambahkan dengan adanya kegiatan ini semakin menggairahkan panggung apresiasi seni kepada komunitas seni di kota Padang dan Sumbar pada umumnya, ditengah kurangnya panggung yang sama di Sumatera Barat.

“Semoga menjadi setitik di tengah dahaga apresiasi seni di Sumatera Barat,” harapnya.

(Das)

Pos terkait