Syarat dan Ketentuan KKB Refinancing
Sama seperti KKB Car Financing, Refinancing juga memiliki suku bunga kompetetif dan praktis metode pembayaran cicilan. Tentu saja semua proses, aman terkendali.
Terkait persyaratannya, juga hampir sama dengan KKB Financing. Yang membedakan hanya lah beberapa dokumen di bawah ini untuk dipenuhi di bawah ini.
- Sertifikat kepemilikan rumah/AJB a.n nasabah
- Fotokopi STNK dan BPKB
Jika terjadi keterlambatan pembayaran angsuran, denda akan berlaku sesuai yang tercantum dalam Perjanjian Pembiayaan yang telah ditandatangani Konsumen.
Namun untuk jangka waktu refinancing jauh lebih singkat yaitu paling lama sekitar 4 tahun saja, sesuai aturan yang terlampir pada situs resmi https://www.bca.co.id/id/individu/produk/pinjaman/kkb/kkb-refinancing
Baca juga: Limit Rp500 Juta! Pinjaman Online KUR BCA Transaksi Lewat M-Banking Saja, Ini Tabel Angsurannya
Untuk diketahui, bahwa kedua pinjaman tersebut menerapkan aturan pembiayaan di luar jumlah cicilan yang harus kamu keluarkan seperti Pembebanan Fidusia dan Notaris hingga rincian Provisi lainnya.
Cara Pengajuan KKB Car Financing & Refinancing
Tenang saja karena kamu tak perlu pergi ke bank BCA terdekat dan menemui petugasnya, karena pengajuan bisa dilakukan secara online melalui situs resmi BCA atau Mbanking BCA Mobile.
Kamu akan diarahkan untuk mengisi formulir setelah menyanggupi semua syarat dan ketentuan di atas, selanjutnya tunggu saja pengajuan diterima hingga pencairan dana terkait.
Itulah informasi terkait syarat dan ketentuan KKB Financing & Refinancing milik BCA yang berikan pendanaan hingga Rp1.000.000.000 untuk dapatkan kendaraan impian, semoga bermanfaat. (fat)
Jika kamu ingin mendapatkan informasi terkait Pinjaman Bank dan Pinjaman Online setiap harinya, silakan bergabung di Grup Telegram Pinjol Penghasil Uang.