Topsumbar–Bupati Pesisir Selatan, Drs. Rusma Yul Anwar, M.Pd., membuka kegiatan Pelatihan Operator Statistik Nagari se-Kecamatan IV Jurai di Hotel Saga Murni, Senin (12/06).
Dalam sambutannya Bupati berharap para peserta pelatihan bisa menjalankan tupoksinya ketika adanya kegiatan pendataan di tingkat nagari.
“Ini mengingat masih ada ditemui pendataan yang tidak sesuai di lapangan dikarenakan petugas pendataan hanya bekerja sesuai target sehingga pendataan tersebut asal-asalan saja,” tambahnya.
Rusma Yul Anwar menginginkan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran literasi dan peran aktif perangkat nagari dalam penyelenggaraan kegiatan statistik.
“Tentunya dengan Standardisasi Pengelolaan Data Statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik, dan juga optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik sehingga program-program di tingkat nagari bisa tepat sasaran,” terang Bupati.
Pihaknya berharap melalui pelatihan ini, pada akhirnya nanti dapat terbentuk petugas pendataan yang handal di tingkat nagari.
“Kita meminta kepada seluruh jajaran pemerintah nagari agar dapat menyajikan data yang valid, karena data tersebut tentunya akan berdampak kepada pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.(NBL)