Brosur Tabel Angsuran KUR Bank Mandiri 2023, Pinjam Rp10 Juta Tenor 1-3 Tahun Bayarnya Segini Perbulan

Brosur Tabel Angsuran KUR Bank Mandiri 2023, Pinjam Rp10 Juta Bayarnya Segini
Brosur Tabel Angsuran KUR Bank Mandiri 2023, Pinjam Rp10 Juta Bayarnya Segini (ilustrasi: Topsumbar.co.id)

Topsumbar – Inilah informasi terbaru mengenai brosur tabel angsuran KUR Mandiri 2023. Untuk Anda yang ingin melakukan pinjaman sebanyak Rp10 juta melalui KUR Bank Mandiri, simak ulasannya hingga tuntas.

Seperti yang kita ketahui, KUR adalah kredit / pembiayaan modal kerja dan / atau investasi kepada individu / perseorangan skala UMKM yang produktif dan layak namun belum memiliki agunan tambahan atau agunan tambahan belum cukup.

Adapun tujuan pelaksanaan program KUR adalah untuk meningkatkan dan memperluas akses pembiayaan kepada usaha produktif dan meningkatkan kapasitas daya saing usaha Mikro, Kecil, dan menengah.

Bacaan Lainnya

Selain itu, KUR juga bertujuan untuk Mendorong pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja.

Adapun penyaluran KUR diprioritaskan pada Sektor Produksi meliputi sektor yang menambah jumlah barang dan/atau jasa seperti:

  • sektor pertanian, perburuan dan kehutanan;
  • sektor kelautan dan perikanan;
  • sektor industri pengolahan;
  • sektor konstruksi;
  • sektor pertambangan garam rakyat;
  • sektor pariwisata;
  • sektor jasa produksi; dan/atau
  • sektor produksi lainnya.

KUR yang disalurkan oleh Bank Mandiri, terdiri atas: KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Penempatan Pekerja Migran Indonesia atau KUR TKI, dan KUR Khusus.

Dengan pinjaman Rp10 juta, artinya ini termasuk ke dalam KUR Super Mikro dengan jangka waktu maksimal 3 tahun untuk KMK (Kredit Modal Kerja) dan Maksimal 5 tahun untuk KI (Kredit Investasi).

Suku bunga efektif dari KUR Mandiri Super Mikro cukup ringan, yaitu hanya 3% per tahun atau sekitar 0,2 % sebulan. Periodo KUR ini berlaku hingga tanggal 31 Desember 2023.

Nah, berapa jumlah angsuran pinjaman KUR Bank Mandiri jika meminjam Rp 10 juta?

Simulasinya seperti ini. Apabila anda ingin mengajukan pinjaman KUR Bank Mandiri sebesar Rp10 juta dengan tenor 12 bulan atau 1 tahun, maka angsuran perbulannya adalah Rp 860.664.

Lalu, apabila tenor yang diambil oleh calon debitur selama 3 tahun (36 bulan), nantinya akan membayar sebanyak Rp304.219 setiap bulan.

Untuk lebih lengkapnya, mari simak tabel angsuran KUR Bank Mandiri dengan plafon Rp10 juta dengan tenor mulai dari 12 bulan hingga 5 tahun berikut ini.

Tabel angsuran

Pos terkait