Topsumbar – Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 masih dalam proses menuju pencairan, pada awal Juli 2023.
Sebelum itu, kamu harus mengetahui beberapa informasi terkait tahapan pendaftarannya agar mendapatkan gambaran jadwal penyaluran lengkap.
Setelah pencairan PKH tahap 2 dilakukan sejak Mei 2023, masyarakat kembali bertanya-tanya terkait penyaluran tahap 3 kapan akan dilaksanakan.
Maka dari itu, kamu harus mengetahui jadwal lengkap terkait pencairan dan penyaluran per tahapnya terlebih dahulu. Sehingga, dapat gambaran tentang skemanya.
Simak proses pendaftaran, cara mengecek dan syarat ketentuan hingga jadwal penyaluran PKH tahap 3 yang disebut akan cair pada bulan depan atau sekitar Juli 2023.
Baca juga: Cara Cek Bansos Lewat HP untuk Ketahui Status Penerima PBI JK, PKH, dan BNPT Tahap 4
Jadwal Penyaluran PKH tahap 3
Seperti yang diketahui, bahwa proses pencairan PKH tahap 3 dijadwalkan akan disalurkan pada Juli sampai September 2023.
Sementara periode sebelumnya yaitu tahap 1 sudah dilakukan sejak Januari hingga Maret 2023, tahap 2 pada April sampai Juni 2023 dan tahap 4 akan dijadwalkan pada Oktober-Desember 2023.
Melansir Serambi News, hingga artikel ini dipublikasikan pada 13 Juni 2023, Kemenkos masih dalam tahap penyaluran tahap 2 yang akan berakhir pada Juni 2023.
Penyalurannya dilakukan setiap 3 bulan sekali, yang diberikan pada balita atau anak usia dini dan siswa SD sederajat serta pelajar SMP hingga SMA.
Tidak lupa juga para disabilitas dan ibu hamil juga mendapatkan bantuan serupa, berikut total besarannya:
- Balita atau anak usia dini: Rp750.000
- Siswa SD sederajat: Rp225.000
- Pelajar SMP: Rp375.000
- Pelajar SMA: Rp500.000
- Disabilitas: Rp600.000
- Ibu Hamil: Rp750.000