Topsumbar – Dalam rangka mewujudkan sikronisasi antara Pemerintah Kota Pariaman dengan Pemerintah Desa se-Kota Pariaman, Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menggelar acara “Rapat Koordinasi Pemaparan Indeks Desa Membangun (IDM) dan Program Smart City” yang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Pariaman Genius Umar di Aula Balaikota, Senin (29/5/23).
“Saya ingin setiap Desa/Kelurahan yang ada di Kota Pariaman ini dipasang perangkat keamanan atau CCTV yang di sambungkan atau dilink kan ke Diskominfo dan Polresta Pariaman, agar kita bisa mengetahui atau memantau gerak gerik setiap orang, kendaraan, dan tindak pelanggaran yang terjadi sehingga pelanggaran tersebut bisa ditindak lanjuti”, jelas Genius Umar.
Genius menambahkan jika hal ini dilaksanakan, maka Kota Pariaman adalah kota satu-satunya yang memantau seluruh Desa/Kelurahan melalui CCTV dalam segi keamanan warga dan lalu lintas sehingga keamanan warga terjaga, tindak kriminal bisa diminimalisir, arus lalu lintas dan kenyamanan pemakai jalan raya bisa terpantau dengan baik.
“Terkait dengan keamanan warga, saya apresiasi kepada Polresta Pariaman yang telah membantu Pemerintah Kota Pariaman dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Saya lihat selama lebih kurang dua tahun ini Polretas Pariaman bertindak sangat bagus sekali, dengan menurunkan personel langsung kelapangan di jam-jam sibuk sekolah untuk membantu ketertiban arus lalu lintas sehingga kecelakaan bisa dihindari”, ungkap Genius.
Sementara itu Kapolres Kota Pariaman Abdul Aziz menyatakan bahwa selama ini Polresta Pariaman sudah melakukan kerjasama dan bersinergi dengan Pemerintah Kota Pariaman dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat salah satunya dengan cara memantau keamanan melalui CCTV.
“Banyak manfaat yang bisa kita ambil dari pemasangan CCTV ini, diantaranya adalah bisa memantau dan menindaklanjuti terjadinya kejahatan di tingkat desa/kelurahan, dan dari rekaman CCTV bisa dijadikan alat bukti dalam investigasi kriminal”, terang Abdul Aziz.
Abdul Aziz menegaskanm mudah-mudahan wujud keseriusan dari Pemerintah Kota Pariaman dalam menerapkan pembangunan Smart City khususnya dalam segi keamanan warga bisa secepatnya terealisasi dengan pemasangan CCTV ini disetiap sudut Desa/Kelurahan yang ada di Kota Pariaman.
Bertindak selaku Narasumber I adalah Kapolres Pariaman Abdul Aziz yang akan sampaikan tentang “Sinergitas Polres Pariaman dan Pemko Pariaman Dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban Di Tingkat Desa/Kelurahan, Narasumber II Kabid e-Gov Eka Putra Pernanda dari Diskominfo Kota Pariaman yang akan sampaikan tentang “Pemanfaatan IT Dalam Mencegah Tindak Kriminalitas Ditengah Masyarakat”, dan Narasumber III adalah Yalvi Endri Ka.DPMDes Kota Pariaman yang akan sampaikan tentang “IDM Sebagai Salah Satu Tolak Ukur Keberhasilan Pembangunan di Desa”. (Zaituni).