Topsumbar – Menindaklanjuti data warga miskin yang dilakukan petugas sensus, Nienteen Gustina dan Putri, didampingi oleh Ketua RT setempat pada tahun 2022 lalu dan diserahkan ke Badan Pusat Statistik (BPS), kemudian diadakan verifikasi langsung oleh pihak BPS Kota Sawahlunto yang turun ke lapangan.
Bertempat di ruang rapat Kelurahan Air Dingin, Senin (15/05/2023) digelar acara Forum Konsultasi Publik BPS dengan segenap elemen terkait. Pendataan awal Regsosek bertemakan “Satu Data Program Perlindungan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat” di Kelurahan Air Dingin Kecamatan Lembah Segar Kota Sawahlunto tanggal 2 s/d 21 Mai 2023.
Tim verifikasi BPS terdiri dari Elsa Kamelia selaku Asisten Fasilitator 1, didampingi Fitri Yati Ass, Fasilitator 2 serta Tasya Aguilera Prasetia Mulyana dan Noni Rahmadanti Administrator. Program masalah kategori warga miskin ini melibatkan Ariyanti Yusningsih Kepala Kelurahan Air Dingin, Muchtar, Ws LPM, Rafi Babinsa, Dewi Muhardini PSM, Juanis tokoh masyarakat, Misno Ketua RT 02/02, Gimun Ketua RT.01/02, Nasrial Ketua RT.03/02 dan Artos Ketua RT.01/01.
Hasil dari verifikasi yakni;
1. Warga sangat miskin, tidak sanggup memenuhi kebutuhan dan butuh bantuan orang lain.
2. Miskin, kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari dan makan 2x sehari.
3. Rentan miskin, disebabkan kehilangan pekerjaan atau di PHK.
4. Kategori tidak miskin (mampu, mempunyai penghasilan tetap).
Pada moment pertemuan forum konsultasi publik ini tercatat dan terdata untuk RT.01/RW.01 sebanyak 101, RT.02/RW.02 sebanyak 100, RT.03/RW 02 sebanyak 47, dan RT.01/RW.02 sebanyak 52 yang keseluruhannya berjumlah sebanyak 300 keluarga kategori miskin di Kelurahan Air Dingin Kecamatan Lembah Segar Kota Sawahlunto.
Menurut Elsa dan Fitri dari Tim BPS, data-data tersebutlah yang akan dikirimkan ke BAPPENAS untuk dipedomani dan ditindaklanjuti.
Lurah Ariyanti Yusningsih berharap agar segala usaha dalam menuju program pengentasan kemiskinan yang dilakukan oleh semua unsur terkait dapat terakomodir dan tepat sasaran. Acara yang berjalan hikmat ini diakhiri makan siang dan photo bersama.
(Rol)