Pengurus LPM Kota Sawahlunto Bagikan 700 Paket Bingkisan

Sawahlunto | TopSumbar – Semakin dekat Idul Fitri semakin banyak paket dan bingkisan yang diberikan oleh beberapa komunitas dan lembaga sosial di kota ini. Pengurus DPD LPM Kota Sawahlunto yang diketuai oleh Nurilman alias Uwak, pada hari Senin, 10 April 2023 di objek wisata Meer Von Kandi, gelar acara buka bersama.

Sekitar pukul 17.00 WIB lokasi Meer Von di tepi danau Kandi sudah melimpah ruah oleh warga masyarakat yang berdatangan. Menurut Nurilman acara bukber ini terdiri dari keluarga besar pengurus DPD LPM Kota dan LPM yang ada di 37 Desa/Kelurahan serta para undangan. Sekitar 700 bingkisan sudah disiapkan oleh panitia acara berupa gula pasir, sirup, telur, dll, untuk dibagikan kepada sekitar 600an peserta bukber yang hadir. “InsyaAllah di tahun depan kita rencanakan lagi seperti ini,” ungkap Nurilman.

Sebelum bukber, Walikota Deri Asta, SH didampingi Wawako Zohirin Sayuti dan wakil ketua DPRD H. Jaswandi serta anggota DPRD Hj. Neldaswenti, menyampaikan sedikit wejangan tentang kesuksesan berbagai pembangunan di Kota Sawahlunto. Prestasi dan penghargaan tentang kesehatan, pendidikan, ekonomi, kebersihan,serta drastis penurunan angka stunting dan kemiskinan. Selain menjamurnya berdiri rumah-rumah tahfidz oleh Pemko dan dari unsur Swasta/pribadi.

Bacaan Lainnya

Sekolompok tokoh masyarakat Adat nan bajinie kepada Top Sumbar mengakui bahwa sejak dilantik 4 tahun lalu, pasangan DERASZ ini tampak solid dan semakin solid. Seorang ninik mamak malah spontan berpantun, “lamak raso buah kalikih, campua jo gulo pakai santan. Periode partamo lah ampia abih, periode kaduo kito lanjuikan.” Demikian sosok pemangku Adat yang enggan ditulis namanya. Selesai buka bersama yang dihandle oleh Ajeng Catering, sholat magrib berjamaah, kemudian kembali pulang ke tempat masing-masing. (Rollys Koto)

Pos terkait