Sijunjung | Topsumbar – Hari pertama puasa di bulan Ramadhan 1444 Hijriyah bertepatan dengan Kamis (23/3) sejumlah harga pangan terpantau berfluktuasi di Pasar Sijunjung.
Diantara komoditas bahan pangan pokok yang mengalami penurunan harga yaitu beras lokal Sambutan yang biasanya Rp12.000,- per liter, sekarang dijual Rp11.000,- per liter.
Kemudian cabai merah dari Rp45.000,- sekilo, sekarang dijual pedagang Rp37.000,- sekilo.
Cabai rawit hijau yang sebelumnya Rp40.000,- sekilo juga turun sekarang menjadi Rp30.000,- sekilo.
Tomat yang biasanya Rp10.000,- juga turun menjadi Rp6.000,- sekilo di Pasar Sijunjung.
Kacang kedelai pun ikut turun Rp30.000,- per karungnya pada “puaso tuo” ini di Pasar Sijunjung.
Daging ayam ras terpantau Rp55.000,- ekor (tetap) dan daging ayam kampung Rp75.000,- per ekor (tetap).
Sementara harga pangan yang naik antara lain kelapa dari 6.000,- menjadi Rp7.500,- per butir.
Daging sapi naik dari Rp140.000,- menjadi Rp150.000,- per kilo.
Demikian pula kacang tanah dan jengkol juga naik tipis. (AG).