Azhari Ihsan Yunarco Dimakamkan di TPU Gambok

Sijunjung | Topsumbar – Azhari Ihsan Yunarco, SH (A. I. Yunarco) biasa dipanggil Da Ai (63 tahun) yang wafat kemarin siang dimakamkan hari ini, Senin (13/3) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Gambok, Muaro Sijunjung.

“A. I. Yunarco adalah seorang konsisten dalam memberitakan kebenaran” ujar seorang seorang jurnalis, kemarin sore di Sungai Lansek.

A. I. Yunarco semasa hidupnya merupakan abdi negara, jurnalis media cetak kenamaan Sumbar sekaligus Ketua Koperasi Karya Dharma dan Pengurus Masjid Agung Istiqlal, Muaro Sijunjung.

Bacaan Lainnya

A. I. Yunarco dikenal sebagai seorang yang murah senyum dan ramah kepada orang-orang disekitarnya, beliau meninggal dunia di RSUD Sijunjung setelah sempat dirawat beberapa hari.

“Beliau awalnya berangkat dari Bandung, sampai di kediaman Muaro Sijunjung pada hari Rabu (8/3) kemudian dirawat di RSUD Sijunjung karena mengalami sakit pada Kamis (9/3)” ujar Herman, S. Ag Pimpinan Manajemen Media Online goparlement.com yang dijumpai siang ini di TPU Gambok.

Terlihat ratusan pelayat ikut menyalatkan almarhum A. I. Yunarco di Mesjid Agung Istiqlal, Muaro Sijunjung kemudian ikut mengantarkan almarhum ke TPU Gambok serta mengaminkan doa yang dipimpin oleh Ustadz H. M. Yusron, Lc pimpinan Yayasan Aframul Afkar yang mengelola SDIT Cahaya Qur’an.

Beberapa awak media terlihat juga ikut mengantarkan almarhum A. I. Yunarco ke tempat peristirahatan terakhir, Ketua PWI Kabupaten Sijunjung Yunanto Masri, SE yang akan dilantik pada Senin (20/3) juga tampak diantara ratusan pelayat.

Selamat jalan wartawan senior Ranah Lansek Manih, semoga Allah menerima segala amalannya dan mengampuni segala kesalahannya. (AG)

Pos terkait