Ramadhan Tahun Ini, Pemkab Agam Alokasikan Rp 705 Juta, Akan Kunjungi 47 Masjid

Agam | Topsumbar – Ramadhan tahun ini, Pemerintah Kabupaten Agam alokasikan anggaran Rp705 juta, untuk membantu kelangsungan pembangunan masjid di daerah itu pada Ramadhan 1444 Hijriah.

Plt. Kabag Kesra Setdakab Agam, Yosman, Rabu (22/2/2023) mengatakan, bantuan itu diserahkan saat kunjungan Tim Safari Ramadhan (TSR) Pemkab Agam ke masjid yang sudah ditentukan.

“Ramadhan tahun ini kita akan kunjungi 47 masjid. Masing-masing dibantu Rp15 juta untuk kelangsungan pembangunan,” ujar Yosman dilansir dari AMCNews.

Bacaan Lainnya

Masjid akan dikunjungi itu merupakan permintaan setiap kecamatan yang diusulkan kepada Pemkab Agam, dalam hal ini adalah Bagian Kesra.

“Yang akan dikunjungi adalah masjid dalam proses pembangunan, sehingga bantuan berdampak terhadap rumah ibadah itu,” sebut Yosman.

Dikatakan, selain jumlah masjid yang dikunjungi bertambah, bantuan diberikan juga meningkat dibanding tahun kemaren.

Tim Ramadhan tahun ini sebanyak 47 tim, dengan rincian 32 tim reguler dan 15 khusus.

“Kini kita masih proses penyusunan SK tim,” katanya.

Ditambahkan, setiap tahun TSR provinsi juga mengunjungi masjid di Kabupaten Agam, tapi tahun ini ia belum tahu masjid mana saja dan berapa jumlah yang akan dikunjungi.

(AL)

Pos terkait