Hadirkan Instruktur dari Yogyakarta, Dekranasda Gelar Pelatihan Kerajinan Anyaman

Kota Solok | Topsumbar – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) merupakan organisasi mitra non pemerintah yang mempunyai misi untuk melestarikan nilai-nilai budaya bangsa yang tercermin dalam produk kerajinan melalui program kegiatan pembinaan, pelatihan, dan pemasaran atau promosi hasil kerajinan daerah dengan mengikutsertakan dalam berbagai pameran baik dalam maupun luar negeri.

Salah satu hasil kerajinan daerah yang cukup tinggi diminati oleh konsumen saat ini adalah produk-produk kerajinan anyaman. Maka dari itu, Dekranasda Kota Solok bersama Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM (DPKUKM) Kota Solok mengadakan pelatihan kerajinan anyaman selama lima hari (21 s/d 25 November 2022) di Gazebo Rumah Dinas Wali Kota Solok, menghadirkan dua orang instruktur pengrajin anyaman berpengalaman dari Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta.

Kegiatan pelatihan yang diikuti oleh 20 orang peserta ini dibuka oleh Ketua Dekranasda Kota Solok Ny. Zulmiyetti Zul Elfian. Senin (21/11/2022). Turut hadir Kepala DPKUKM, Zulferi dan Kabid Koperasi Industri dan UKM, Budi Kurniawan.

Bacaan Lainnya

Ketua Dekranasda Kota Solok, Ny. Zulmiyetti berpesan kepada pengrajin untuk terus berinovasi dan seluruh peserta agar memanfaatkan kesempatan ini dengan bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan dan nantinya dapat mengembangkan lebih lanjut ilmu dan keterampilan yang didapat setelah pelatihan, karena bahan baku untuk kerajinan anyaman sangat mudah didapatkan.

“Semoga melalui pelatihan ini mulai tumbuh pengrajin anyaman di kota solok sebagai sektor komoditi usaha baru yang menjanjikan dan bisa membuka lapangan pekerjaan baru,” harapnya. (gra)

Pos terkait