Bupati Agam Kukuhkan Pengurus IKB Periode 2022-2025

Agam | Topsumbar – Bupati Agam Andri Warman kukuhkan pengurus Ikatan Keluarga Banuhampu (IKB) periode 2022-2025, di Jatibening Baru Jakarta Barat, Minggu (13/11/2022), dilansir Topsumbar.co.id dari AMC News.

Menjabat sebagai Ketua Umum adalah Mel Sofyan, yang terpilih secara aklamasi melalui musyawarah yang digelar beberapa waktu lalu, dengan jumlah kepengurusan 80 orang.

“Selamat kepada pengurus IKB yang telah dikukuhkan untuk periode 2022-2025,” ujar Bupati Andri Warman.

Bacaan Lainnya

Dengan telah dikukuhkannya pengurus baru IKB ini, ia berharap hubungan kekeluargaan perantau Banuhampu semakin erat ke depannya.

Ia menyadari, peran perantau membangun daerah cukup besar, sehingga kontribusi seperti ini diharapkannya terus dilakukan dalam memajukan kampung halaman.

“Kita miliki berbagai program yang diharapkan mendapat dukungan dari perantau, salah satunya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM,red),” sebutnya.

Peningkatan SDM ini katanya, Pemkab Agam berikan bantuan biaya hidup bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu, berprestasi dan anak yatim atau piatu.

“Maka kita mengajak perantau agar bersama-sama dengan pemerintah daerah dalam menyukseskan program ini,” katanya.

Program peningkatan SDM ini, mendapat dukungan dari pengurus IKB, bahkan menjadi salah satu programnya untuk periode 2022-2025.

Ketua Umum IKB melalui Sekretaris Umum, Alfajri Ismail menyebutkan, peningkatan SDM yang jadi program Pemkab Agam ini, menjadi salah satu misi bagi pengurus IKB.

“Pengurus sudah sepakat ini jadi program IKB, untuk membantu anak kemenakan baik di rantau maupun ranah, dalam melanjutkan pendidikan mereka,” katanya.

Tidak hanya itu, IKB juga punya program untuk meningkatkan silaturahmi sesama perantau, sehingga perantau bisa bersatu dalam membangun daerah ke depan.

(AL)

Pos terkait