Sijunjung | TopSumbar – Pengurus OSIS SMPN 10 Sijunjung melaksanakan kegiatan memeriahkan Hari Sumpah Pemuda ke 94.
Dengan meriah, kegiatan tersebut dibuka Langsung oleh Kepala Sekolah SMPN 10 Sijunjung Pardi, S.Pd , M.Pd pada Ju’mat (28/10).
Pada sambutannya Pardi S.Pd , M.Pd menyampaikan selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 94, “Selamat berkegiatan semoga dengan adanya kegiatan yang diadakan OSIS ini membuat anak-anak bapak bersemangat dalam segala hal, khususnya dalam proses pembelajaran dan juga kegiatan ekstrakurikuler sekolah untuk pengembangan pribadinya masing – masing”.
“Bersatu Bangun Bangsa” sesuai dengan tema sumpah pemuda tahun ini, kita juga harus bisa membangun diri kita terlebih dahulu, bertanggungjawab terhadap diri sendiri, bisa dipercaya, buat bangga orang tua, sekolah dan negara kita, kemudian bapak berharap kita selalu bisa membangun sekolah kita ini dalam bentuk berbuat dan aksi nyata ujar Pardi.
Pembina OSIS SMPN 10 Sijunjung Hayatin juga menyampaikan ke awak media kegiatan ini merupakan program dari pengurus OSIS Periode 2022, kegiatan ini kita adakan hanya satu hari saja, dengan kegiatan Bazar Siswa, setiap siswa per kelas membuat berupa jualan yang dijual di standnya masing-masing.
Tujuan belajar dari sekarang untuk berwirausaha, kemudian kegiatan berikutnya fashion show, setiap kelas wajib mengutus minimal dua orang untuk mengikuti fasion show tersebut.
Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar ,terimakasih untuk anak-anak ibuk pengurus OSIS dan juga Bapak/ibu guru yang ikut andil dalam mensukseskan kegiatan ini” ucap Hayatin.
Imam Akbar selaku ketua OSIS sangat bersyukur kegiatan bisa berjalan dengan lancar , ini semua berkat kerjasama pengurus OSIS dan juga seluruh Siswa dan Siswi SMPN 10 Sijunjung serta dukungan dan suport dari Seluruh guru dan pegawai SMPN 10 Sijunjung sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dan berjalan dengan sukses “ujar Imam. (Gun/rilis)