Kadis Kominfo Padang Pariaman Zahirman Pimpin Rapat Persiapan Evaluasi Smart City

Kadis Kominfo Padang Pariaman Zahirman Pimpin Rapat Persiapan Evaluasi Smart City

Padang Pariaman | Topsumbar – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Padang Pariaman adakan rapat persiapan evaluasi program gerakan menuju kota cerdas tahun 2022 di ruang Dillo Kominfo, pada kamis (11/08).

Sesuai dengan surat edaran Mentri Kominfo RI , dimana kepada 141 kota/Kabupaten yang terpilih Smart City diminta untuk melaporkan hasil pemantauan dan evaluasi program Smart City kepada setiap daerahnya termasuk Kabupaten Padang Pariaman sendiri.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Padang Pariaman Zahirman yang Disertakan oleh Kepala Bidang (Kabid) Egoverment Roza Suhendra menyebutkan program smart city ini beranjak dari ditetapkan atau dipilihnya Kabupaten Padang Pariaman menjadi salah satu Kabupaten/Kota Smart City Di Indonesia.

Bacaan Lainnya

“Disamping kita melakukan evaluasi progres dari pelaksanaan rencana aksi dari program smart city di masing-masing OPD, selain itu juga implementasi implementasi terhadap program yang sudah terlaksana atau program baru yang akan ditambahkan ke program smart city kedepan,” ungkap saat memimpin rapat .

Lebih lanjut Zahirman mengungkapkan bahwa pada tahun 2021 lalu, Kabupaten Padang Pariaman pernah mendapatkan penghargaan pada dimensi Smart Branding melalui program sergap Kakap.

Menjelang Kita Harus siap oleh Kemenkominfo, Kita sudah siap membenahi kekurangan-kekurangan Yang ada. Disisi lain juga untuk mendorong percepatan pelaksanaan program smart city,”imbuhnya.

Sebelelum pelentan rapat Zahirman berharap untuk tahun ini di Kabupaten Padang Pariaman juga bisa meraih penghargaan dengan kategori yang berbeda.

Adapun enam (6) program quick wins dimensi smart city Yang akan di lakukan evaluasi yaitu Smart Governance, Smart Branding, Smart Economy, Smart Society, Smart Living, dan Samart Environment yang akan dilakukan survey impact oleh kemenkominfo RI pada bulan oktober mendatang.

Rapat persiapan evaluasi program gerakan menuju Smart city ini dihadiri oleh seluruh kepala Dinas dilingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman.

Pos terkait